Promotif: Jurnal Kesehatan Masyarakat
Vol. 10 No. 1: JUNI 2020

Faktor Yang Berhubungan dengan Status Gizi Anak Balita di Wilayah Kerja Puskesmas Kassi Kassi Kota Makassar

Rosdiana Rosdiana (Universitas Indonesia Timur, Makassar, Indonesia)
Riswan Riswan (Universitas Indonesia Timur, Makassar, Indonesia)
Musaidah Musaidah (STIKES Gunung Sari, Makassar, Indonesia)
Hardi Hardi (Universitas Indonesia Timur, Makassar, Indonesia)
Siska Siska (Universitas Indonesia Timur, Makassar, Indonesia)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2020

Abstract

Anak balita merupakan golongan yang paling rawan terhadap masalah gizi. Status gizi anak balita salah satunya dipengaruhi oleh faktor sosial ekonomi, antara lain pendidikan ibu, pendapatan keluarga, frekuensi makan dan pola asuh ibu secara keseluruhan. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari hubungan dengan status gizi anak balita di wilayah kerja puskesmas Kassi Kassi kota Makassar. Jenis penelian yang digunakn dalam penelitian ini adalah Observasional dengan pendekatan cross sectional study. Sampel penelitian ini adalah anak balita dengan tekhnil pengambilan Purposive Sampling dengan jumlah 61 sampel. Hasil penlitian menunjukkan bahwa variabel pendidikan ibu memiliki hubungan yang signifikan dengan status gizi anak balita di wilayah kerja puskesmas Kassi Kassi (p=0,002). Variabel pendapatan memiliki hubungan yang signifikan dengan status gizi anak balita di wilayah kerja puskesmas Kassi Kassi (p=0,020). Variabel pola asuh memliki hubungan yang signifikan dengan status gizi anak balita di wilyah kerja Puskesmas Kassi Kassi (p=0,001).

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

PJKM

Publisher

Subject

Public Health

Description

Promotif: Jurnal Kesehatan Masyarakat periodic scientific journal that is published by Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu. with ISSN Number: 2503-1139 (Online ) || 2089-0346 (Print). This journal accepts scientific papers in the form of research articles and review articles ...