Jurnal e-Komunikasi
Vol 8, No 2 (2020): VOL 8, NO 2 AUGUST 2020

Komunikasi Suami-Istri Sebagai Coping Strategy Pada Situasi Post-Partum Depression Pada Istri

Jeane Cyrilla Pavitta (Ilmu Komunikasi Universitas Kristen Petra)
Desi Yoanita (Ilmu Komunikasi Universitas Kristen Petra)
Titi Nur Vidyarini (Ilmu Komunikasi Universitas Kristen Petra)



Article Info

Publish Date
21 Apr 2021

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk melihat pemaknaan suami-istri sebagai coping strategy dalam situasi post-partum depression pada istri. latar belakang masing-masing informan yang berbeda, peneliti ingin melihat bagaimana pasangan suami dan istri ini sebagai individu memaknai pengalamannya pada komunikasi sebagai coping strategy dalam menghadapi stress post-partum depression. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Sedangkan, untuk metode, fenomenologi dengan menggunakan teknik analisis data milik Moustakas. Penelitian ini menemukan persamaan pemaknaan dari suami-istri tentang komunikasi sebagai coping strategy dalam menghadapi post-partum depression, meskipun ada perbedaan penglaman yang dialami keduanya dalam menghadapi stress tersebut. Adapun hasil penelitian ini adalah bagi istri dan suami, mengalami perubahan dari sebelum hingga seusai post-partum depression.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ilmu-komunikasi

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal e-Komunikasi adalah jurnal versi online yang ditulis oleh mahasiswa dalam rangka mempublikasikan karya skripsinya. Ruang lingkup topik kajian adalah komunikasi massa, komunikasi korporat, human communication, dan komunikasi new ...