Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial
Vol 6 No 2 (2021): Mei

PERANCANGAN SISTEM KEAMANAN RUMAH ATAU KANTOR BERBASIS ATMEGA16 DENGAN FITUR SHORT MESSAGE SERVICE

Eka Kusuma Pratama (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 May 2021

Abstract

Seperti yang sekarang kita ketahui, penggunaan sensor pada sebuah alat atau benda saat ini sudah sangat dibutuhkan. Hal ini dirasakan karena begitu banyaknya keuntungan dan manfaat yang didapatkan dengan adanya sensor misalkan sensor pengaman. Dengan adanya sensor pada sebuah alat atau benda akan membuat alat atau benda semakin canggih dan mudah digunakan.Perkembangan teknologi yang sangat pesat dalam beberapa tahun ini semakin mempengaruhi jumlah pengguna sensor pada sebuah alat atau benda. Sensor sudah sering digunakan di sebuah alat keamanan seperti di rumah ataupun di perkantoran. Melihat dari perkembangan pemanfaatan teknologi sensor, penulis menganalisa sensor pengaman yang di pasang dirumah ataupun diperkantoran contohnya pagar atau pintu,dan dirasakan sangat penting untuk mendukung keamanan dirumah ataupun diperkantoran . Seberapa besar pengaruh atau keuntungan dan kerugian dalam penerapan sensor keamanan dirumah ataupun diperkantoran? Sensor, RTC (Real Time Clock), dan modem adalah input yang akan mengirim sinyal ke mikrokontroler untuk diproses. Modem disini bisa sebagai input dan juga bisa sebagai output, jika sebagai input akan memerintahkan mikro untuk mengaktifkan atau menonaktifkan sensor setelah mendapat SMS dari handphone.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

akrabjuara

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Medicine & Pharmacology

Description

URNAL AKRAB JUARA adalah sebuah jurnal pendidikan dan pengetahuan yang berkaitan dengan ilmu-ilmu sosial untuk para pendidik dan pendidikan yang ingin menungkan hasil karya ilmiahnya dengan nuangsa teknologi pembelajaran serta pengajaran dalam bidang masing-masing ...