EkoBis: Jurnal Ekonomi & Bisnis
Vol 1, No 3: April 2021

Pengukuran Kinerja Karyawan (Human Capital) dengan Metode Human Resource Scorecard di PT. Inktech Indahmulya

Imanuel Jerein da Costa (Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhayangkara Surabaya)
Pribadiyono Pribadiyono (Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhayangkara Surabaya)
RM. Bramastyo Kusumo Negoro (Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Bhayangkara Surabaya)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2021

Abstract

PT. Inktech Indahmulya telah menerapkan pengukuran sistematis kinerja karyawan berdasarkan kompetensi. Namun, sistem pengukuran kinerja belum dapat menilai keberhasilan strategi sumber daya manusia dalam mewujudkan visi, misi, dan strategi perusahaan. Human Resource Scorecard (HRSC) adalah bentuk pengukuran sumber daya manusia yang menghubungkan antara strategi kinerja untuk mengukur sejauh mana perannya untuk mencapai visi, misi, dan strategi perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah mencari efektivitas organisasi dengan human capital ROI untuk human resource scorecard, dan melakukan strategi perbaikan pada perusahaan. Penelitian ini dilakukan dengan pengumpulan data perusahaan, kemudian melakukan pengolahan data yang diperoleh dengan rumus human capital ROI yaitu human resource scorecard, training and development, organizational effectiveness. Dengan demikian, diketahui dimana posisi kinerja pegawai dalam human resource scorecard. Maka perusahaan dapat menentukan strategi perbaikan pada perusahaan yang sesuai untuk masa yang akan datang dan menjadikan PT. Inktech Indahmulya sebagai pemenang dalam persaingan di pangsa pasar.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ekobis

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

EkoBis: Jurnal Ekonomi & Bisnis merupakan jurnal elektronik yang berisikan artikel ilmiah, hasil penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang ekonomi dan bisnis. Jurnal ini diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Bhayangkara Surabaya. EkoBis: Jurnal Ekonomi & Bisnis Terbit secara berkala ...