FISIO MU: Physiotherapy Evidences
Vol.1, No.1, Januari 2020

HUBUNGAN DERAJAT QUADRICEPS ANGLE DENGAN PATELLA FEMORAL PAIN

Adnan Faris Naufal (Department of Physiotherapy, Universitas Muhammadiyah Surakarta)
Dini Afriani Khasanah (Unknown)
Ulfa Noviyana (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 Dec 2019

Abstract

Petellofemoral pain syndrome (PFPS) tidak memiliki definisi yang jelas tentang bagaimana gejala dan letak nyeri yang dirasakan seseorang yang mengalaminya. Diketahui PFPS memiliki hubungan terhadap besar sudut otot quadriceps atau Q angle. Namun masalahnya masih belum spesifik berapa besar Q-angle yang memiliki resiko terhadap PFPS. Penelitian ini dimaksudkan untuk mencari tahu hubungan antara besar q-angle dengan resiko PFPS. Untuk mngetahui adanya PFPS dapat dilakuka dengan Clarke's test, sedangkan untuk mengukur besar sudut Q-angle diukur dengan goniometer. Subyek penelitian mengambil dari pemain basket Universitas Muhammadiyah Surakarta. Data yang dikumpulkan kemudian dianalisis menggunakan uji Spearman Rho. Hasil penelitian menunjukan adanya hubungan Q-angle dan patellafemoral pain syndrome pada pemain bola basket wanita. Nilai p value dari Q-angle sebesar 0,024 sehingga Ho ditolak dengan nilai r = 0,579 menunjukan hubungan positif dan kekuatan korelasi yang tinggi, patellofemoral pain syndrome 0,043 dengan nilai r = 0,528 menunjukan hubungan positif dan kekuatan korelasi yang kuat. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan Q-angle terhadap keluhan patellofemoral pain syndrome.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

fisiomu

Publisher

Subject

Health Professions Immunology & microbiology Neuroscience Nursing Public Health

Description

Fisio Mu, Physiotherapy Evidences Journal is an open access, peer-reviewed journal that will consider any original scientific article for expanding the field of Physiotherapy and health. This journal aims to publish articles with special interest in the development of physiotherapy and health ...