Jupiter
Vol 9 No 1 (2017): Jupiter April 2017

RANCANG BANGUN MEDIA PEMBELAJARAN SIMULASI DIGITAL PADA SISWA SMK FARMASI SAMARINDA

Arif Harjanto (Fakultas Teknik Universitas Mulawarman, Samarinda)
Nur Lailly (Fakultas KIP Universitas Mulawarman, Samarinda)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2017

Abstract

Media pembelajaran menjadi salah satu fasilitas untuk membantu kegiatan belajar mengajar di sekolah. Dengan menggunakan media pembelajaran, siswa bisa lebih mudah memahami suatu materi pelajaran yang disampaikan oleh guru. Seorang pendidik diharuskan untuk berfikir kreatif dalam menciptakan media pembelajaran bagi siswa. Media pembelajaran tersebut dapat berupa simulasi visual, audio visual (video). Sarana dan prasarana penunjang kegiatan belajar mata pelajaran simulasi digital bidang ilmu kefarmasian yang dilaksanakan pada SMK Farmasi Samarinda masih minim. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prosedur pembuatan video pembelajaran, penerapannya serta tingkat kelayakan video pembelajaran. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan sampel penelitian kelas X. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa video pembelajaran dilihat dari keseluruhan aspek baik dari aspek materi dan tampilan termasuk dalam kategori sangat layak dengan persentase sebesar 46,3% dan termasuk dalam kategori layak dengan persentase sebesar 53,6%.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jupiter

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Library & Information Science

Description

Tentang Jurnal Ini Fokus dan Ruang Lingkup Bidang kajian yang dapat dimuat pada jurnal Jupiter meliputi dan tidak terbatas pada: Mobile Computing Image Processing Computer Graphic Artificial Intelligence Information Retrieval Computer Vision Algorithm & Complexity Data Mining Information System ...