ANDHARUPA
Vol 7, No 02 (2021): August 2021

Suasana Batin sebagai Pendukung Kreasi Gambar Ilustrasi pada Mahasiswa Program Studi Desain Komunikasi Visual Universitas Sebelas Maret

Lalita Gilang (Universitas Sebelas Maret)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2021

Abstract

AbstrakDalam ilmu desain, ekspresi berupa karya visual atau simbol terpengaruh suasana batin. Karya visual ini dapat diwujudkan menjadi suatu kreasi gambar ilustrasi. Kajian psikologi desain dengan fokus pada suasana batin sebagai pendukung kreasi gambar ilustrasi ini mempunyai dua tujuan yaitu: (1) mendeskripsikan dan menjelaskan suasana batin yang mendukung proses kreasi gambar ilustrasi; dan (2) mendeskripsikan dan menjelaskan wujud kreasi gambar ilustrasi atas pengaruh suasana batin. Metode yang digunakan dalam riset ini adalah metode kualitatif deskriptif, dengan strategi studi kasus. Studi kasus dengan setting penelitian pada mahasiswa peserta Mata Kuliah Pengantar Seni Rupa dan Desain Program Studi Desain Komunikasi Visual Universitas Sebelas Maret. Sampling menggunakan teknik purposive dan pemerolehan data melalui teknik dokumentasi, wawancara mendalam, dan instrumen. Validitas data menggunakan triangulasi teori, dan analisis menggunakan teknik analisis isi. Penelitian mendapatkan hasil: (1) suasana batin yang mendukung proses kreasi gambar ilustrasi pada mahasiswa Program Studi Desain Komunikasi Visual meliputi suasana batin kebingungan; sedih/tertekan/takut; dan optimis. (2) wujud kreasi gambar ilustrasi atas pengaruh suasana batin mahasiswa direpresentasikan berupa bentuk, garis, warna, ukuran, tekstur, ruang, dan arah. Namun yang dominan adalah bentuk, warna, dan tekstur. Kata Kunci: gambar ilustrasi, proses kreasi, psikologi desain, suasana batin AbstractIn design, expression in the form of visual works or symbols was influenced by inner mood. This visual work can be manifested into an illustration image creation. The study of psychological design with a focus on the inner atmosphere as a support for the creation of this illustration image has two objectives, namely: (1) to describe and explain the inner atmosphere that supports the process of creating illustration images; and (2) describe and explain the form of illustration image creation on the influence of inner mood. In this research, the descriptive-qualitative method was used with a case study strategy. The study took place in the "Introduction to Art and Design" course in the Visual Communication Design Department, Sebelas Maret University. Sampling uses purposive techniques and data collection through documentation techniques, in-depth interviews, and instruments. The validity of the data used theoretical triangulation, and the analysis used content analysis techniques. The result of this research is (1) a mental atmosphere that supports the process of creating illustration images for students of the Visual Communication Design department, which includes an inner mood of confusion; sadness/depression/fear; and optimism. (2) the form of illustration image creation on the influence of the students' inner atmosphere is represented in the form of shapes, lines, colors, sizes, textures, spaces, and directions. However, what is dominant is the shape, color, and texture. Keywords: creation process, design psychology, illustration, inner mood

Copyrights © 2021