Jurnal Basicedu
Vol 5, No 6 (2021): December Pages 5001-6500

Pendidikan di Masa Pandemi Covid-19 dalam Penerapan Kurikulum 2013

Andriani Safitri (Universitas Pendidikan Indonesia, Indonesia)
Fannia Sulistiani Putri (Universitas Pendidikan Indonesia, Indonesia)
Hafni Fauziyyah (Universitas Pendidikan Indonesia, Indonesia)
Prihantini Prihantini (Universitas Pendidikan Indonesia, Indonesia)



Article Info

Publish Date
22 Oct 2021

Abstract

Sehubungan dengan kualitas pendidikan pada masa pandemi covid-19 ini, pendidikan Indonesia harus menuruti alur yang dapat memperbaiki situasi lingkungan pendidikan. Dengan demikian tujuan penelitian ini untuk mengetahui kondisi pendidikan di masa pandemi Covid-19 serta mencari solusi untuk meningkatkan kualitas pendidikan di masa pandemi Covid-19. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan melakukan penyebaran kuesioner kepada responden melalui google forms yang bertujuan untuk mendapatkan informasi guna dianalisis mengenai kualitas pendidikan di masa pandemi covid-19 melalui kurikulum 2013. Hasil dari penelitian ini menemukan adanya penurunan kualitas pendidikan yang terjadi pada masa pandemi covid-19. Tuntutan pembelajaran secara daring pada saat pandemi Covid-19 menuntut guru, siswa serta wali murid beradaptasi dengan perubahan proses pembelajaran. Sehingga guru seharusnya lebih kreatif, inovatif, dan mengikuti perkembangan teknologi, agar pembelajaran yang didapat oleh murid lebih bermakna

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

basicedu

Publisher

Subject

Education Mathematics Social Sciences

Description

Jurnal Basicedu merupakan jurnal yang dikelola oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendididkan dibawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masayarakat (LPPM) Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. Jurnal Basicedu sudah memiliki p-ISSN 2580-3735 dan versi online e-ISSN ...