Jurnal Mekanova : Mekanikal, Inovasi dan Teknologi
Vol 7, No 2 (2021): Oktober

Pemetaan Potensi Pembangkit Listrik Tenaga Bayu di Perairan Indonesia Berdasarkan Data Satelit ASCAT

Safrizal Safrizal (Akademi Komunitas Negeri Aceh Barat)
Haimi Ardiansyah (Akademi Komunitas Negeri Aceh Barat)
Dailami Dailami (Politeknik Negeri Lhokseumawe)



Article Info

Publish Date
27 Oct 2021

Abstract

Kebutuhan energi listrik menjadi isu penting yang dapat mendorong daya saing Indonesia di kancah perekonomian dunia. Saat ini, Indonesia masih menggunakan energi yang bersumber dari fosil. Energi fosil adalah energi yang tidak terbarukan sehingga akan habis pada suatu masa. Kemampuan Indonesia dalam menghasilkan energi listrik terbarukan merupakan solusi dari permasalahan tersebut. Salah satu sumber energi listrik terbarukan berasal dari Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB). Penelitian ini bertujuan memetakan sumber energi PLTB di perairan Indonesia dengan menggunakan data dari satelit ASCAT. Penelitian ini dimulai dengan mengumpulkan data harian kecepatan bayu periode 01 Januari 2017 sampai dengan 31 Desember 2018. Data tersebut merupakan data pada ketinggian 10 m, dengan menggunakan model matematis data tersebut kemudian diolah agar didapatkan kecepatan bayu serta power density pada ketinggian 120 m. Langkah selanjutnya adalah pembuatan peta potensi PLTB di perairan Indonesia. Dari peta tersebut, diketahui bahwa perairan Indonesia di Samudera Hindia dan Laut Arafura memiliki potensi yang lebih baik dari pada perairan lainnya. Kecepatan bayu rata-rata pada ketinggian 120 m adalah 9,24 m/s, sedangkan rata-rata power density sebesar 955,64 W/m2. Jumlah turbin yang dapat dibangun di wilayah ZEE Indonesia adalah sebanyak 4.800.292 unit dengan jumlah tersebut maka dapat menghasilkan energi listrik sebesar 10.080 GW.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jmekanova

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Automotive Engineering Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Mekanova merupakan kumpulan karya ilmiah para akademisi, peneliti dan praktisi yang bertujuan menyatukan pengalaman-pengalaman, ide-ide dan hasil penelitian terutama dalam bidang“Mekanikal, Inovasi dan ...