Jurnal Pengabdian, Pendidikan dan Teknologi
Vol 2, No 2 (2021)

PEMANFAATAN LIMBAH GENTENG DENGAN MENGGUNAKAN TEKNOLOGI “MIXER MACHINE” BAGI PENGUSAHA GENTENG DI KABUPATEN TRENGGALEK

agus suyetno (Universitas Negeri Malang)
marsono marsono (Universitas Negeri Malang)
yoto yoto (Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2021

Abstract

Industri genteng peranannya sangat besar bagi masyarakat, yaitu antara lain sebagai alternatif penciptaan dan perluasan kesempatan kerja, peningkatan pendapatan  kepada setiap pemilik produksi baik secara langsung maupun tidak langsung serta dapat menciptakan pemerataan kesempatan kerja. Sentra produksi genteng di Kabupaten Trenggalek salah satunya berada di Desa Sumberejo. Masalah yang dihadapi para pengusaha genteng adalah banyaknya limbah genteng akibat kerusakan pada proses produksi dan belum dimilikinya peralatan/mesin pengolah limbah genteng agar limbah tersebut memiliki nilai guna kembali terutama sebagai bahan campuran bangunan. Berdasarkan Permasalahan tersebut maka dilaksanakan pengadaan pengolahan limbah genteng dengan menggunakan teknologi “Crusher Machine” bagi pengusaha genteng di Kabupaten Trenggalek. Selain project utama tersebut, sekaligus memberikan pelatihan penggunaan mesin bagi para karyawan di tempat produksi genteng agar mesin dapat tetap terjaga dengan baik dan dapat bertahan lama. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa kehadiran Crusher machine dapat dimanfaatkan oleh para pengrajin genteng di Desa Sumberejo, Kecamatan Gandusari Kabupaten Trenggalek untuk menghancurkan limbah genteng sebagai bahan campuran bangunan perumahan (semen merah) dan sebagai campuran bahan baku genteng, sehingga limbah genteng yang sebelumnya tidak bermanfaat dapat diolah sehingga mampu meningkatkan nilai ekonomi. 

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JP2T

Publisher

Subject

Education Other

Description

Focus and Scope Terbitan Berkala Ilmiah ini merupakan publikasi ilmiah di bidang pengabdian pendidikan dan teknologi kepada masyarakat dengan cakupan bidang: 1. Pembangunan manusia dan daya saing bangsa 2. Penerapat teknologi yang berbasi pengembangan sumber daya lokal 3. Pengelolaan wilayah ...