Akrab Juara : Jurnal Ilmu-ilmu Sosial
Vol 6 No 4 (2021): November

MAKNA KOMUNIKASI PEREMPUAN SUNDA PADA TEMBANG CIANJURAN

Jaqualine Pramanta Putra (Unknown)
Susana Susana (Unknown)
Fauzi Syarief (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Nov 2021

Abstract

Tembang merupakan istilah untuk lagu di Sunda. Tembang Sunda merupakan jenis interaksi manusia, sistem komunikasi verbal maupun non-verbal. Orang mengekspresikan emosi serta perasaan mereka melalui tembang Sunda. Tembang Sunda berarti puisi, pada istilah di Sunda disebut dengan pupuh. Nembang merupakan kegiatan menyanyikan lagu tembang, pada beberapa sumber, nembang didefinisikan sebagai menyanyikan puisi, yang dalam bahasa sunda disebut ngalagukeun tembang. Kemudian menyanyikan puisi atau ngalagukeun tembang berasal dari lagu, atau melodi. Hal ini menekankan bahwa puisi tersebut harus dinyanyikan. Tembang Cianjuran termasuk kedalam tradisi lisan karena berdasarkan kepada cerita pantun yang mengandung unsur khayalan, atau cerita rakyat, dan cerita berdasarkan kejadian sejarah, yang kemudian diturunkan dari generasi ke generasi di tanah Sunda.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

akrabjuara

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Medicine & Pharmacology

Description

URNAL AKRAB JUARA adalah sebuah jurnal pendidikan dan pengetahuan yang berkaitan dengan ilmu-ilmu sosial untuk para pendidik dan pendidikan yang ingin menungkan hasil karya ilmiahnya dengan nuangsa teknologi pembelajaran serta pengajaran dalam bidang masing-masing ...