Jurnal IPI (Ikatan Pustakawan Indonesia)
Vol. 5 No. 2 (2020): September

Kajian Jurnal Open Access Pada Era Open Science: Studi Kasus Jurnal Annales Bogorienses

Yupi Royani (PDDI - LIPI)
Tupan Tupan (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Sep 2020

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang analisis jurnal Annalles bogorienses sebagai jurnal open acces yang mulai terbit dari tahun 2004 sampai dengan sekarang tahun 2020 sebagai kajian dalam era open science. Penelitian bertujuan untuk mengetahui distribusi artikel berdasarkan tahun, nomer terbitan, mengetahui pola kepengarangan dalam rujukan, tingkat kolaborasi, pengarang terproduktif, pola afiliasi kepengarangan dan distribusi artikel berdasarkan kata kunci. Data yang dikumpulkan disusun dan dianalisis menggunakan spreadsheet MS-Excel. Metode analisis datanya menggunakan analisis deskriptif. Berdasarkan hasil dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa distribusi artikel terbanyak terjadi pada tahun 2018 yaitu sebanyak 12 artikel (9,375%) dengan terbitan nomer 1 lebih banyak yaitu 76 artikel (59,38%) dibandingkan dengan nomer 2 hanya 52 artikel (40,62%). Kolaborasi yang terbanyak dilakukan adalah bertiga sebanyak 34 artikel, kolaborasi berempat sebanyak 31 artikel. Derajat kolaborasi penulis pada jurnal Annales bogoriensis selama kurun waktu 2004-2019 adalah 0,78 -1,0. Pola kepengarangan didominasi secara berkolaborasi dengan jumlah pengarang kolaborasi 121 artikel (94,53%) dibanding dengan penulis tunggal yang hanya 7 artikel (5,47%). Tri Muji Ermayanti dan Wien Kusbaryoto merupakan penulis paling produktif selama 2004 –2019 dengan jumlah artikel masing masing sebanyak 10. Institusi yang paling banyak mempublikasikan pada jurnal Annales Bogoriensis berasal dari Pusat Penelitian Bioteknologi LIPI sebanyak 94 artikel, kemudian disusul pada urutan kedua adalah Pusat Penelitian Biologi LIPI dan Pusat Penelitian Kimia LIPI masing masing 8 artikel dengan kata kunci terbanyak adalah rice sebanyak 12 artikel, kemudian disusul antibodies, Eschericha coli, in vitro culture, masing-masing 7 artikel.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jurnalipi

Publisher

Subject

Library & Information Science

Description

Jurnal IPI menyajikan informasi mutakhir hasil kajian dan penelitian bidang kepustakawanan, yang mencakup: - Ilmu perpustakaan—profesi pustakawan, organisasi pustakawan, tata ruang perpustakaan; koleksi perpustakaan, manajemen koleksi, otomasi perpustakaan, dan perpustakaa digital. - Ilmu ...