Muhammadiyah Journal of Midwifery (MyJM)
Vol 1, No 2 (2020): Muhammadiyah Journal of Midwifery (MyJM)

Hubungan Tingkat Pengetahuan dengan Sikap Terhadap Infeksi Menular Seksual pada Mahasiswa Pendidikan Dokter

Rizqa Haerani Saenong (Fakultas Kedokteran dan Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Jakarta)
Linda Puspita Sari (Fakultas Kedokteran dan Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Jakarta)



Article Info

Publish Date
17 Feb 2021

Abstract

Latar Belakang: Infeksi Menular Seksual (IMS) merupakan suatu penyakit yang dapat ditularkan melalui hubungan seksual. IMS akan lebih berisiko apabila melakukan hubungan seksual dengan berganti-ganti pasangan baik melalui vagina, oral maupun anal. Menurut BKKBN tahun 2017, sebanyak 14% wanita dan 2% pria kawin yang sudah pernah melakukan hubungan seksual mengalami IMS atau gejalanya dalam waktu 12 bulan terakhir. Tujuan: untuk mengetahui tingkat pengetahuan dan sikap Mahasiswa Program Studi Pendidikan Dokter Universitas Muhammadiyah Jakarta Angkatan 2019 tentang Infeksi Menular Seksual. Metode: penelitian ini merupakan penelitian survei yang bersifat analisis deskriptif. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah cross sectional, dengan jumlah sampel 105 responden. Instrumen penelitian berupa angket dengan menggunakan skala guttman, pemberian skor 2 apabila pertanyaan dijawab benar dan 1 apabila dijawab salah. Analisis uji hipotesis menggunakan uji Chi Square. Hasil: terdapat 91,4% responden yang memiliki pengetahuan dengan kategori baik dan 90,5% responden memiliki sikap dengan kategori baik terhadap Infeksi Menular Seksual. Responden yang memiliki pengetahuan tentang Infeksi Menular Seksual yang baik cenderung memiliki sikap yang baik pula terhadap Infeksi Menular Seksual, dengan nilai p value 0,000 maka dapat dikatakan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara pengetahuan tentang infeksi menular seksual dengan sikap terhadap infeksi menular seksual. Kesimpulan: seseorang yang memiliki pengetahuan Infeksi Menular Seksual yang baik mempengaruhi sikap terhadap Infeksi Menular Seksual yang baik sebesar ±22 kali lebih besar dibanding yang tidak memiliki pengetahuan mengenai Infeksi Menular Seksual.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

MyJM

Publisher

Subject

Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

MUHAMMADIYAH JOURNAL OF MIDWIFERY (MyJM) adalah jurnal ilmiah resmi yang diterbitkan secara rutin oleh Fakultas Kedokteran dan Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Jakarta. MyJM terbit dua kali dalam setahun, yaitu bulan Juni dan Desember. Ruang lingkup jurnal ini meliputi kesehatan ibu dan anak, ...