Jurnal Ilmiah Setrum
Vol 9, No 1 (2020): Edisi Juni 2020

Perancangan Konsep Alat Praktek PLTS Skala Rumah Tangga Berbasis PV Roof Top Installation

Stieven Netanel Rumokoy (Unknown)
Christopel Hamonangan Simanjuntak (Politeknik Negeri manado)
I Gede Para Atmaja (Politeknik Negeri manado)
Jusuf Luther Mappadang (Politeknik Negeri manado)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2020

Abstract

Pemanfaatan energy surya semakin berkembang. Salah satu teknologi pemanfaatan energy surya adalah dengan menggunakan Panel Surya untuk menghasilkan energy listrik. Panel surya dapat dipasang di atap rumah untuk pemenuhan listrik dengan skala rumahtangga. Tantangan saat ini adalah masih kurang tenaga terlatih yang memiliki kompetensi untuk pemasangan Panel Surya di atap rumah. Penelitian ini bertujuan untuk membuat suatu alat praktek untuk melatih pekerja mendapatkan kompetensi penginstalan Panel Surya di Atap Rumah. Konsep Alat Praktek Instalasi Panel Surya yang dibuat menyerupai Atap Rumah dengan dengan detail 3d. Hasil yg diperoleh Rancangan Konsep Alat Praktek Instalasi Panel Surya menyerupai Atap Rumah dapat memenuhi materi kebutuhan praktek instalasi Panel Surya. Alat praktek Instalasi Panel Surya menyerupai Atap Rumah dapat membantu pencapaian kompetensi instalasi panel surya pada atap rumah bagi peserta praktek.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jis

Publisher

Subject

Education

Description

SETRUM : Sistem Kendali Tenaga Elektronika Telekomunikasi Komputer merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (UNTIRTA) sejak 2012 menggunakan sistem Open Journal System ...