SAINTIFIK@ : Jurnal Pendidikan MIPA
Vol 6, No 1 (2021): SAINTIFIK@: Jurnal Pendidikan MIPA EDISI MARET 2021

ANALISIS KOMPETENSI PEDAGOGIK DAN PROFESIONAL GURU IPA SMP KOTA TERNATE DALAM PEMBELAJARAN LITERASI SAINS

La Eki La Nade (Unknown)
Nasrun Balulu (Unknown)
Masrifah Masrifah (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Dec 2021

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mengetahui kompetensi pedagogik dan kompetensi profesional guru IPA SMP Kota Ternate dalam pembelajaran literasi sains. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan subjek penelitian berjumlah 3 orang guru IPA yang berasal dari SMPN 2, SMPN 6, dan SMPN 7 Kota Ternate. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes. Selanjutnya data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi pedagogik guru IPA SMP Kota Ternate menunjukkan kecenderungan ke arah sangat baik. Sedangkan kompetensi profesional guru IPA SMP Kota Ternate menunjukkan kecenderungan ke arah baik. Kompetensi profesional guru dalam penguasaan literasi sains guru IPA dengan skor untuk subjek G01 sebesar 60% dengan kategori baik, dan subjek G02 sebesar 60% dengan kategori baik, sedangkan untuk subjek G03 sebesar 30% dengan kategori kurang baik. Kunci: kompetensi pedagogik, kompetensi profesional, literasi sains.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Saintifik

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

JURNAL ini memuat tentang topik-topik bidang ilmu MIPA dan pembelajarannya, bagi dosen yang akan diterbitkan sesuai kajian akademik. RUANG LINGKUP JURNAL INI ADALAH AKAN MENERBITKAN TOPIK SEBAGAi BERIKUT: 1. Bidan Matematika dan Pembelajarannya 2. Bidang Fisika dan Pembelajarannya 3. Bidang Biologi ...