Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Vol 4, No 2 (2015): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains

PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN DAN DAMPAKNYA TERHADAP KOMPETENSI MAHASISWA PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA DAN KOMPUTER

Ratih Widya Nurcahyo (Prodi Pendidikan Teknologi Informasi dan Komputer, IKIP PGRI Pontianak)



Article Info

Publish Date
10 Apr 2016

Abstract

Penelitian ini di bertujuan untuk mengetahui: (1) kompetensi mahasiswa IKIP PGRI Pontianak dalam kegiatan PPL di SMK, SMA, SMP se Kota Pontianak; (2)pengaruh praktik persekolahan terhadap kompetensi mahasiswa IKIP PGRIPontianak sebagai calon guru; (3) pengaruh rencana pembelajaran terhadapkompetensi mahasiswa IKIP PGRI Pontianak sebagai calon guru; (4) pengaruhpelaksanaan pembelajaran terhadap kompetensi mahasiswa IKIP PGRI Pontianaksebagai calon guru; (5) pengaruh secara bersama-sama antara praktik persekolahan, rencana pembelajaran, dan pelaksanaan pembelajaran terhadap kompetensi mahasiswa. Jenis Penelitian ini adalah ex post facto. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) kompetensi pedagogik, kepribadian, sosial, termasuk kategori cukup dan kompetensi profesional termasuk kategori baik;(2) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara praktek persekolahan terhadap kompetensi mahasiswa; (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara rencana pembelajaran terhadap kompetensi mahasiswa; (4) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara pelaksanaan pembelajaran terhadap kompetensi mahasiswa; dan (5) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara praktik persekolahan, rencana pembelajaran, dan pelaksanaan pembelajaran secara bersama-sama terhadap kompetensi mahasiswa.Kata kunci: Kompetensi, Praktik Persekolahan, Rencana Pembelajaran,Pelaksanaan Pembelajaran.

Copyrights © 2015