Jaladri : Jurnal Ilmiah Program Studi Bahasa Sunda
Vol 6 No 2 (2020): Jaladri

ANALISIS STRUKTUR MANTRA DALAM TRADISI NGUJUBAN TANGGAL DI DESA SUKAJAYA KECAMATAN CIMAHI KABUPATEN KUNINGAN

Padli (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jan 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melestarikan kebudayaan orang Sunda kususnya dalam bidang kesastraan adanya peninggalan suatu karya sastra, manusia Sunda pada zaman dahulu, yang sekarang keberadaannya hampir punah, seperti karya sastra mantra dalam tradisi ngujuban tanggal di Desa Sukajaya Kecamatan Cimahi Kabupaten Kuningan. Dengan diadakan penelitian ini, supaya tradisi ini akan terus turun temurun berjalan, dan tetap ada di tengah berjalannya perkembangan zaman modern ini. Sebagai generasi muda yang mengerti akan pentingnya suatu identitas bangsa yaitu adanya budaya, yang di wariskan dari nenek moyang kita, seperti adanya mantra dina tradisi ngujuban tanggal. Sejaraha tradisi ngujuban tanggal di desa sukajaya: Adapun hasil penelitian yang dilakukan di Desa Sukajaya Kecamatan Cimahi Kabupaten Kuningan dengan mengunakan wawancara kepada narasumber ditemukan mantra-mantra yang lain juga selain mantra ngujuban tanggal yaitu mantra jangjawokan tebar binih, mantra jangjawokan babut binih, mantra jangjawokan tandur dan mantra rajah panen pare. Kesimpulannya mantra yang di temukan ada 5 mantra 2 mantra rajah 3 mantra jangjawokan. Mantra-mantra ini besar manfaatna kususnya untuk masarakan Desa Sukajaya Bahwa di Desa Sukajaya Ada Peninggalan kebudayaan orang sunda kususnya dina bidang sastra, yaitu bisa buat bahan pengetahuan bagi orang banyak.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jaladri

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Jaladri adalah jurnal yang diterbitkan oleh Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Daerah STKIP Muhammadiyah Kuningan pada tahun 2015, dengan ISSN 2443-194X (print) dan ISSN: 2548-2106 (online). Jaladri memfasilitasi penelitian mahasiswa, guru, dosen, dan peneliti. Fokus kajian gagasan Jaladri yaitu ...