Jurnal Pengabdian Masyarakat Hasanuddin (JPMH)
Vol. 1 No.1 2020: Maret

Pemberdayaan Masyarakat Melalui Eksplorasi Potensi Desa Dan Evaluasi Kinerja Infrastruktur Desa Berbasis Internet Di Kecamatan Bantaeng Kabupaten Bantaeng Sulawesi Selatan

Samsuddin Amin (Fakultas Teknik, Universitas Hasanuddin)
Purwanto Purwanto (Fakultas Teknik, Universitas Hasanuddin)
Nosakros Arya (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Hasanuddin)



Article Info

Publish Date
07 Mar 2020

Abstract

Secara umum permasalahan yang dialami oleh 3 lokasi kegiatan (Kelurahan Tappanjeng, Letta, dan Lamalaka) khususnya dalam bidang infrastruktur permukiman, yakni, masih terdapat kinerja infrastruktur permukiman yang bernilai rendah, masih kurangnya kesadaran masyarakat untuk bersama-sama memperbaiki dan memelihara infrastruktur permukiman yang ada, dan tidak tersedianya informasi dan media advokasi yang memadai dalam rangka turut berpartisipasi dalam memperbaiki, dan memelihara infrastruktur permukiman yang ada. Eksplorasi potensi desa/kelurahan dan evaluasi kinerja infrastruktur merupakan upaya-upaya yang dilakukan dalam meminimalisir pemukiman kumuh pada 3 kelurahan tersebut. Oleh karena itu untuk mewujudkan hal tersebut program kerja utama yang dilakukan antara lain Pembuatan Lorong Percontohan, Pelatihan Pengelolaan Website, Pendataan Data Potensi dan MBR, Penyelesaian RPLP, Penyelesaian DED, dan lain-lain. Metode pengabdian masyarakat yang dilakukan adalah dengan melakukan sosialisasi dan pendampingan langsung kepada masyarakat berupa pelatihan pembuatan RPLP, DED, dan website yang ditindaklanjuti dengan pendampingan dalam proses penyelesaainnya. Dampak dari program-program tersebut signifikan bagi pengetahuan masyarakat dalam perencanaan dan pengelolaan infrastruktur serta peningkatan kapasitas dalam bidang infrastruktur.Kata Kunci: infrastruktur; website; permukiman

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jpmh

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Public Health Social Sciences Other

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Hasanuddin (JPMH) publishes the original Student Community Service (Kuliah Kerja Nyata -KKN) program in the fields of Social-Humaniora (Economics, Social and Political Sciences, Law, Culture), Medical (Medicine, Dentistry, Public Health, Pharmacy, Nursing), Technostics ...