MIDWINERSLION Jurnal Kesehatan STIKes Buleleng
Vol. 5 No. 1 (2020): Midwinerslion Jurnal Kesehatan STIKES Buleleng

Partisipasi Pemulung dalam Menjaga Lingkungan di Tempat Pemrosesan Akhir Sampah Desa Bengkala Kecamatan Kubutambahan Kabupaten Buleleng

Arifani Siswidiasari (Unknown)
Gede Budi Widiarta (Unknown)
Putu Agus Ariana (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Mar 2020

Abstract

Pendahuluan: Sampah merupakan hal yang tidak dibutuhkan lagi oleh manusia, kehadiran pemulung yang mencari dan mengumpulkan sampah untuk dimanfaatkan kembali. Kegiatan ini berdampak positif terhadap lingkungan dan perlahan dapat mengurangi permasalahan sampah yang overload di TPA sampah Desa Bengkala. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui partisipasi pemulung dalam menjaga lingkungan di tempat pemrosesan akhir sampah Desa Bengkala Kecamatan Kubutambahan Kabupaten Buleleng. Desain dalam penelitian yang digunakan adalah desain kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Pemilihan partisipan dalam penelitian ini dilakukan dengan tehnik purposive sampling dengan jumlah partisipan dalam penelitian ini sebanyak 8 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan tehnik wawancara mendalam. Penelitian ini menghasilkan 5 tema yang menunjukkan partisipasi pemulung dalam menjaga lingkungan yaitu: (1) Konstribusi pemulung terhadap pengurangan volume sampah di TPA sampah Desa Bengkala (2) Peran serta pemulung dalam menjaga lingkungan TPA sampah Desa Bengkala (3) Kesadaran pemulung dalam menjaga dirinya sendiri. (4) Tantangan dalam memulung (5) Prinsip ekonomi pemulung. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah partisipasi pemulung dalam menjaga lingkungan di TPA sampah desa Bengkala berdampak baik pada lingkungan. Diharapkan bagi Dinas Lingkungan Hidup memperhatikan dan mengikutsertakan peran serta pemulung secara produktif dalam pengelolaan sampah.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

Midwinerslion

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

MIDWINERSLION Journal is a national scientific journal published by STIKes Buleleng (P-ISSN: 2528-6420 and E-ISSN: 2685-7901) and is a peer-reviewed and open-access journal. It publishes original research, review articles, short communications, case reports. The following are the research areas that ...