Indonesian Journal of Networking and Security - IJNS
Vol 4, No 1 (2015): IJNS Januari 2015

Penerapan Metode Backward Chaining pada Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Tulang Manusia

Siska Iriani (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Apr 2014

Abstract

Abstraksi : Sistem Pakar Untuk Mendiagnosa Penyakit Tulang Pada Manusia merupakan aplikasi yang berguna untuk mengetahui jenis penyakit pada tulang manusia, beserta gejala yang dialami pemakai. Pembahasan utama dalam sistem ini adalah perancangan dan pembuatan sistem pakar untuk melakukan diagnosa dan memberikan informasi – informasi mengenai penyakit tulang, gejala-gejala pada penyakit tersebut serta cara pencegahan, pengobatan dan penyebabnya. Model inferensi yang digunakan dalam pembuatan sistem pakar ini adalah penalaran mundur (Backward Chaining) sedangkan teknik pencarian menggunakan Depth First Search. Penentuan diagnosa dalam sistem pakar ini dilakukan melalui proses konsultasi antara sistem dan pemakai. Jawaban disesuaikan dengan aturan yang berada di dalam sistem, jika jawaban yang dimasukkan sesuai dengan aturan yang berlaku, maka sistem ini akan memberikan hasil diagnosa berupa informasi penyakit. Diharapkan dengan dibuatnya Sistem Pakar Untuk Mendiagnosa Penyakit Tulang Pada Manusia ini dapat memberikan hasil diagnosa, penyebab, pengobatan,serta pencegahan terhadap suatu penyakit. Sistem ini disebut dengan Sistem Pakar ( Expert Sistem ).Kata Kunci : Sistem Pakar, Penyakit Tulang, Diagnosa , Backward Chaining, Depth First Search. Abstract: Pakar system used to diagnose the bone illness in human beings is an application for knowing the kinds of illness in human bones as well as the symptoms. The main discussion in this system is the planning and making. Diagnose Expert System For Bone Disease In Humans is a useful application to determine the type of bone disease in humans , and its symptoms experienced users. The main discussion in this system is the design and manufacture of an expert system for diagnosing and providing information - information about bone disease , the symptoms of the disease and ways of prevention , treatment and causes. Inference models used in the making of this expert system is backward reasoning ( Backward Chaining ) while the search techniques using Depth First Search. Determination diagnosis expert system is done through a process of consultation between the system and the user. The answer is adjusted to the system, if the answer is appropriate with the applicable rules , then this system will provide information in the form of disease diagnosis. Hopefully the Bone diagnose expert system can provide the diagnosis , causes , treatment , and prevention of a disease. This system can the Expert System.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

ijns

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Education Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Indonesian Journal of Networking and Security (IJNS) adalah majalah ilmiah yang digunakan untuk mempublikasikan riset yang berkenaan dengan Jaringan, Mobile Programming, Keamanan Sistem untuk guru, dosen, praktisi atau siapapun yang melakukan riset agar bisa dipublikasikan dan dimanfaatkan hasilnya ...