Jurnal Ekonomi Perjuangan (JUMPER)
Vol. 2 No. 1 (2020): Jurnal Ekonomi Perjuangan (JUMPER)

PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK DAN PELAYANAN FISKUS TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI DI KPP PRATAMA TASIKMALAYA

Resa Kharisma (Universitas Perjuangan Tasikmalaya)
Laras Pratiwi (Universitas Perjuangan Tasikmalaya)



Article Info

Publish Date
08 Aug 2020

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah kesadaran wajib pajak, pelayanan fiskus mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi baik secara parsial maupun simultan. Penelitian ini dilakukan pada Kantor Pelayanan Pajak Pratama Tasikmalaya. Metode  yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif dan asosiatif dengan pendekatan survei. Pengukuran Sampel menggunakan insidental sampling, jumlah sampel yang diambil sebanyak 101 responden. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dengan menyebarkan kuesioner. Teknik analisis menggunakan analisis Regresi Linier Berganda. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa Variabel kesadaran wajib pajak secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi di KPP Pratama Tasikmalaya. Variabel pelayanan fiskus secara parsial  berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi di KPP Pratama Tasikmalaya dan secara simultan kesadaran wajib pajak dan pelayanan fiskus berpengaruh signifikan  terhadap kepatuhan wajib pajak orang pribadi di KPP Pratama Tasikmalaya. Kata Kunci: Kesadaran Wajib Pajak, Pelayanan Fiskus Dan Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi ABSTRACT.The purpose of this research is to find out whether taxpayer awareness, fission services have a significant influence on Personal Person Taxpayer Compliance both partially and simultaneously. This research was conducted at the Office of Tax Service Pratama Tasikmalaya. The method used in this study is a descriptive and associative analysis method with a survey approach. Sample Measurement using incidental sampling, the number of samples taken as many as 101 respondents. The data collection technique in this study is to spread questionnaires. Analysis techniques use Multiple Linear Regression analysis. Based on the results of the study it is known that the variable of taxpayer awareness has no significant effect on the taxpayer compliance of private persons in KPP Pratama Tasikmalaya. Fiskus service variables partially affect the taxpayer compliance of private persons in KPP Pratama Tasikmalaya and simultaneously taxpayer awareness and fiskus services have a significant impact on the taxpayer compliance of private persons in KPP Pratama Tasikmalaya. Keywords: Taxpayer Awareness, Fissist Services And Personal Taxpayer Compliance.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JUMPER

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jumper aim is to promote scientific articles that focus on accounting and management. Manuscript articles can come from researchers, academics, practitioners, lecturers, students and other observers who are interested in research in the field of accounting or management. JUMPER invites manuscripts ...