Energy : Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Teknik
Vol 11 No 2 (2021): Jurnal Energy Vol. 11 No. 2 Edisi November 2021

Perancangan Dan Implementasi Aplikasi Pendaftaran Online Kejuaraan Olahraga Berbasis Web Framework Laravel Dan Android (Studi Kasus KONI Kota Probolinggo)

Dyah Ariyanti (Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Panca Marga)
Syura Utama Putra (Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Panca Marga)
Dwi Putri Kartini (Program Studi Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Panca Marga)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2021

Abstract

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) merupakan organisasi yang bergerak dalam bidang olahraga. Setiap 2 tahun sekali, KONI Kota Probolinggo mengadakan kegiatan Pekan Olahraga Kota (PORKOTA) yang dikhususkan untuk para pelajar SD/MI dan SMP/MTs. Dalam proses pendaftaran peserta PORKOTA saat ini masih dilakukan secara manual yang menyebabkan proses pendaftaran banyak terjadi kesalahan dan memerlukan waktu yang lebih lama. Seiring dengan berkembangan teknologi yang semakin maju, maka diperlukan sebuah sistem pendaftaran secara online untuk mempermudah proses pendaftaran dan mencegah adanya kesalahan yang terjadi. Aplikasi pendaftaran PORKOTA terdiri dari aplikasi web dan android. Aplikasi android digunakan oleh pihak sekolah untuk melakukan pendaftaran dan aplikasi web digunakan oleh pihak KONI untuk melakukan perubahan data, hapus data dan cetak data. Rancangan sistem proses pendaftaran PORKOTA digambarkan dalam Unified Modelling Language (UML). Kemudian mengembangkan sebuah aplikasi berbasis client server menggunakan web dan android dengan metode System Development Life Cycle (SDLC) sebagai solusi dari permasalahan tersebut. Hasil dari penelitian ini adalah terciptanya aplikasi pendaftaran online PORKOTA berbasis client server menggunakan web dan android. Aplikasi ini diharapkan dapat membantu pihak sekolah dan pihak KONI Kota Probolinggo dalam memudahkan proses pendaftaran PORKOTA.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

energy

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Automotive Engineering Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Energy merupakan jurnal ilmiah ilmu-ilmu teknik yang diterbitkan Fakultas Teknik Universitas Panca Marga Probolinggo. Jurnal ini terbit secara teratur, dua kali dalam setahun yaitu pada bulan Mei dan November. Jurnal Energy merupakan media informasi dan komunikasi dari berbagai hasil ...