Bit (Fakultas Teknologi Informasi Universitas Budi Luhur)
Vol 14, No 2 (2017)

SEGMENTASI PADA CITRA BUAH MANGGA DENGAN MENGGUNAKAN APLIKASI MATLAB

Siswanto Siswanto (Universitas Budi Luhur)
Gunawan Pria Utama (Universitas Budi Luhur)



Article Info

Publish Date
02 Apr 2017

Abstract

Segmentasi citra terhadap citra buah mangga merupakan proses yang ditujukan untuk mendapatkan objek-objek yang terkandung di dalam citra buah mangga atau membagi citra buah mangga ke dalam beberapa daerah dengan setiap objek atau daerah yang memiliki kemiripan aribut, seperti bentuk, warna dan ukuran. Perumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana mendapatkan objek-objek yang terkandung dalam buah mangga dan bagaimana mengkalkulasi derivative (slope) dari sebuah citra buah mangga dalam semua arah. Tujuan dari segmentasi citra ini untuk memilah buah mangga berdasarkan ukuran dengan menggunakan aplikasi matlab.Segmentasi citra juga biasa dilakukan sebagai langkah awal untuk melaksanakan klasifikasi objek.Setelah segmentasi citra dilaksanakan, fitur yang terdapat pada objek buah mangga diambil.Fitur objek buah mangga dapat berupa perbandingan lebar dan panjang objek, warna rata-rata objek, atau bahkan tektur pada objek buah mangga.Selanjutnya melalui klasifikasi, jenis objek buah mangga ukuran super dapat ditentukan. Teknik segmentasi citra didasarkan pada dua property dasar nilai aras keabuan: ketidaksinambungan dan kesamaan antar piksel. Pada bentuk pertama, pemisahan citra buah mangga didasarkan pada perubahan mendadak pada aras keabuan, yaitu dengan pendekatan deteksi garis (line detection) dan deteksi tepi (edge detection) pada citra buah mangga. Cara kedua didasarkan pada kesamaan antar piksel buah mangga dalam suatu area. Buah mangga super dengan rasa manis dapat dideteksi tepinya dengan tepat presesinya bila menggunakan algoritma operator modified sobel (GPU & Sis) dengan nilai magnitude sebesar 5.24833e+06 dan kecepatan waktu proses selama 8 detik serta panjang citra mangga sebesar: 15.0 Cm dan tebal citra mangga sebesar 5.5 Cm.Kata Kunci: segmentasi citra, klasifikasi citra, deteksi garis, deteksi tepi, kesamaan antar piksel

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

bit

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

JURNAL BIT (Budi Luhur Information Technology) merupakan Jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Budi Luhur dengan jadwal publikasi dua kali dalam satu tahun (April dan September). Jurnal BIT bertujuan sebagai media pertukaran informasi, pengetahuan mengenai ...