FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika
Vol 7, No 2 (2021): FIBONACCI: Jurnal Pendidikan Matematika dan Matematika

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE PICTURE AND PICTURE TERHADAP KEMAMPUAN BERFIKIR KREATIF MATEMATIKA MATERI ALJABAR

Minhaz Rihadatul Aisy (Universitas Muhammadiyah Jakarta)
Ismah Ismah (Universitas Muhammadiyah Jakarta)



Article Info

Publish Date
09 Jan 2022

Abstract

Kreativitas siswa sangat diperlukan terutama dalam menyelesaikan soal yang membutuhkan siswa untuk berfikir kreatif, namun model pembelajaran yang kurang menarik membuat kurangnya rangsangan terhadap kemampuan berfikir kreatif siswa. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe picture and picture terhadap kemampuan berfikir kreatif siswa pada materi aljabar. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian pra-eksperimen dengan one grup pretest-postest design. Kemampuan berfikir kreatif siswa diukur dengan instrumen tes. Selanjutnya untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran dilakukan uji paired t-test dan diperoleh nilai thitung sebesar 10,210 dan ttabel 2,101, sehingga nilai thitung  nilai ttabel dan dapat disimpulkan bahwa  dari hasil analisis thitung dan ttabel menyatakan Ho ditolak dan Ha diterima yang berarti terdapat pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe picture and picture terhadap kemampuan berfikir kreatif matematika dalam menyelesaikan soal aljabar.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

fbc

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal Fibonacci Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta adalah jurnal nasional berbasis penelitian ilmiah, secara rutin diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah ...