Journal of Computer and Information Systems Ampera
Vol. 3 No. 1 (2022): Journal of Computer and Information Systems Ampera

Rancang Bangun Sistem Manajemen Pengelolaan Pengaduan Masyarakat Di Kabupaten Kudus

Trendy Wijayanti (Universitas Muria Kudus)
Fajar Nugraha (Universitas Muria Kudus)
Andy Prasetyo Utomo (Universitas Muria Kudus)



Article Info

Publish Date
11 Jan 2022

Abstract

Pengaduan Masyarakat merupakan suatu sumber informasi yang sangat penting bagi upaya-upaya pihak penyelenggara pelayanan untuk memperbaiki kesalahan yang mungkin terjadi, sekaligus secara konsisten menjaga dan meningkatkan pelayanan yang dihasilkan agar selalu sesuai dengan standar yang ditetapkan. Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kudus merupakan tempat pelayanan pengaduan kepada masyarakat Kabupaten Kudus. Dalam hal pengaduan tentang ketertiban umum dan ketentraman masyarakat, masyarakat yang ingin melakukan pengaduan kejadian masih secara manual yaitu masyarakat datang kekantor Satpol PP Kabupaten Kudus, sehingga memerlukan suatu inovasi layanan agar memudahkan masyarakat dalam pengaduan. Inovasi tersebut ialah sistem informasi manajemen pengelolaan pengaduan masyarakat kabupaten kudus. Dengan suatu sistem informasi manejemen akan lebih membantu mempermudah instansi dalam proses operasional pelayanan pengaduan. Sistem ini menggunakan metode pengumpulan data dan dibuat menggunakan bahasa pemograman PHP dan database MySQL.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

journal-cisa

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Journal of Computer and Information Systems Ampera (Journal-CISA) is an online journal that organized and managed independently by the consortium of informatics lecturers. Journal-SEA is an open-access journal that is provided for researchers, lecturers, and students who will publish research ...