Lintas Ruang: Jurnal Pengetahuan dan Perancangan Desain Interior
Vol 9, No 2 (2021): September 2021

KAJIAN WELL-DESIGNED SPACE PADA STUDIO HYBRID LEARNING

Anastasia Michella (Unknown)
Sherly de Yong (Unknown)
Hendy Mulyono (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Sep 2021

Abstract

Fasilitas belajar merupakan salah satu hal penting yang dibutuhkan untuk mengoptimalkan proses pembelajaran. Salah satu fasilitas yang disediakan oleh Program Studi Desain Interior Universitas Kristen Petra adalah ruang studio. Adanya pandemi COVID-19 sangat berdampak pada beberapa sektor, seperti pendidikan. Beberapa universitas sedang mempersiapkan pembelajaran hybrid learning untuk memaksimalkan pembelajaran saat pandemi. Hal ini mempengaruhi desain ruang studio yang harus menyesuaikan dengan kondisi tersebut, sehingga diperlukan desain ruang yang baik agar proses pembelajaran dalam studio dapat berjalan dengan lancar. Permasalahan yang diambil adalah penerapan well-designed space seperti apa yang terdapat pada studio desain interior Universitas Kristen Petra sebelum pandemi dan aspek well-designed spce apa yang tepat untuk studio desain interior pada pembelajaran hybrid learning. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif dan kualitatif denga pendekatan evidence-based design. Data diperoleh melalui observasi, kuesioner, wawancara, dan dokumentasi. Dari penelitian dapat diketahui aspek well-designed space yang telah diterapkan dalam studio desain interior Universitas Kristen Petra sebelum pandemi. Selain itu, penelitian ini juga menghasilkan rekomendasi aplikasi well-designed space untuk studio desain interior dalam pembelajaran hybrid learning pada masa pandemi dalam batasan communicating, complying, dan comforting.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

lintas

Publisher

Subject

Arts Humanities Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

LINTAS RUANG: Jurnal Pengetahuan dan Perancangan Desain Interior merupakan jurnal ilmiah berkala yang ditujukan untuk mempublikasikan karya ilmiah hasil penelitian, pengembangan, dan studi pustaka di bidang desain interior. Terbit dua kali setahun, yaitu setiap bulan Maret dan September. ...