Journal Peqguruang: Conference Series
Vol 3, No 2 (2021): Peqguruang, Volume 3, No.2, Nopember 2021

Efektivitas Strategi Student Team Heroic Leadership Terintegrasi 4C Terhadap Hasil Belajar Matematika Pada Peserta Didik Kelas VII SMPN 2 Tandukkalua'

Asriani Asriani (Universitas Al Asyariah Mandar)
Reskiah Reskiah (Universitas Al Asyariah Mandar)
Muhammad Assaibin (Universitas Al Asyariah Mandar)



Article Info

Publish Date
04 Dec 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas strategi Student Team Heroic Leadership terintegrasi 4C terhadap hasil belajar matematika pada pokok bahasan perbandingan pada siswa kelas VII SMPN 2 Tandukkalua'. Penelitian yang digunakan yaitu penelitian Eksperimen. Sampel penelitian ini adalah peserta didik kelas VII SMPN 2 Tandukkalua'. Dengan jumlah 46 peserta didik yang terdiri dari 2 kelas. Alat penelitian yang digunakan adalah observasi dan tes. Teknik analisis data yang digunakan yaitu menggunakan teknik analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Penelitian ini dilaksanakan di SMPN 2 Tandukklua' tahun ajaran 2019/2020. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran yang dilakukan dengan menggunakan strategi kepemimpinan heroik tim siswa terintegrasi 4C pada kelas eksperimen efektiv terhadap proses pengajaran, hal itu berdasarkan pada tes awal (pre-test) kelas VIIA dengan nilai 44,26 setelah proses pembelajaran berlangsung dan diberikan tes akhir, maka nilai rata-rata hasil belajar 70,52.

Copyrights © 2021