Al-Buhuts (e-journal)
Vol. 13 No. 01 (2017): Al-Buhuts

Pengaruh Moral Reasoning Auditor Terhadap Kompetensi dan Independensi Auditor Pada Kantor BPK RI Perwakilan Propinsi Sulawesi Barat

Anwar Anwar (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2017

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh moral reasoning auditor pemerintah terhadap kompetensi dan independensi auditor pada kantor BPK RI perwakilan Propinsi Sulawesi Barat. Dengan adanya temuan tersebut diharapkan menjadi referensi bagi pihak terkait sebagai bahan evaluasi dalam meningkatkan kompetensi dan independensi auditor pemerintah. Penelitian ini juga dapat dijadikan bahan masukan bagi pengembangan kode etik akuntan. Populasi dalam penelitian ini adalah auditor yang bekerja pada Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Sulawesi Barat yang berjumlah 31 orang. Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel adalah teknik Nonprobality Sampling (Sampel jenuh). Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel moral reasoning tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap kompetensi, sedangkan variabel moral reasoning berpengaruh signifikan terhadap independensi.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

ab

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Al-Buhuts (e-Journal) : is a biannual peer-reviewed journal published in June and Desember by Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Amai Gorontalo, Indonesia Print-ISSN 1907-0977, Online-ISSN 2442-823X Al-Buhuts (e-Journal) encompasses ...