Parole (Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia)
Vol 4, No 6 (2021): VOLUME 4 NOMOR 6, NOVEMBER 2021

Kajian Struktur Dalam Sajak "Doa Khong Guan" Karya Joko Pinurbo

Dedi Irawan (IKIP Siliwangi)
Diena San Fauziya (IKIP Siliwangi)
Indra Permana (IKIP Siliwangi)



Article Info

Publish Date
05 Mar 2022

Abstract

Tulisan ini mendeskripsikan struktur pada sajak “Doa Khong Guan” karya Joko Pinurbo. Dalam tulisan ini ada dua pertanyaan penelitian, yakni: 1) bagaimana struktur yang membangun keseluruhan sajak “Doa Khong Guan”? dan 2) apa makna yang dibangun dalam sajak tersebut?. Kedua pertanyaan tersebut dibahas dengan teori strukturalisme dengan mengkaji dan menganalisis struktur puisi dari struktur fisik dan struktur batinnya. Setelah itu, sajak dapat dimaknai berdasarkan analisis struktur tersebut. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan berdasarkan pada objek dan data berupa sajak yang ditulis oleh Joko Pinurbo dalam kumpulan Perjamuan Khong Guan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sajak “Doa Khong Guan” memiliki struktur fisik dan struktur batin yang kuat dan kokoh baik dari bentuk, citraan, diksi, tema, bunyi, dan majas. Selain itu, unsur pembangun pada struktur batin juga menunjukkan bahwa sajak ini memiliki struktur yang saling melengkapi. Hasil dari analisis struktur ini menunjukkan makna sajak secara komprehensif, yakni tentang harapan, doa, dan keinginan seorang ibu kepada anaknya.Kata Kunci: Struktur sajak, sajak, teori strukturalisme, Doa Khong Guan

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

parole

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Focus of Parole journal is a media for diseminating the result of research about language, literature, and language and literature education in Indonesia. Scope of Parole journal publishes the research article in language, literature, language and literature education in Indonesia. ...