STATIKA: Jurnal Teknik Sipil
Vol. 6 No. 2 (2020): STATIKA: JURNAL TEKNIK SIPIL

Analisa Perbedaan Penggunaan Bronjong Km 11 dan Segmental Blok Km 7 pada Pekerjaan Perbaikan Lereng di Jalan Akses PLTA Musi

Septi Puspita Sari (Politeknik Raflesia)
Raden Gunawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Nov 2020

Abstract

Penelitian ini adalah untuk mengetahui manakah yang lebih efisien dalam mengatasi masalah longsor menggunakan Bronjong dan Segmental Blok pada jalan akses PLTA Musi. Analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisa yang mencakup seluruh kegiatan dan tahapan yang dilakukan dari awal hingga akhir seperti identifikasi masalah, pembatasan masalah, pengumpulan data, teknis pelaksanaan pekerjaan, pembuatan laporan serta kesimpulan dan saran. Penggunaan Bronjong pada KM 11 yang diaplikasikan dengan menggunakan Geotextile yang kemudian ditimbun dengan tanah timbunan pilihan dan penggunaan Segmental Blok pada KM 7 yang diaplikasikan menggunakan Geotextile dan  Geogrid kemudian ditimbun dengan tanah timbunan pilihan. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Penggunaan Bronjong dan Segmental Blok untuk mengatasi longsor pada Jalan Akses PLTA Musi, pada pekerjaan Segmental Blok pekerjaannya lebih teliti dibandingkan dengan Bronjong. Rencana Anggaran Biaya (RAB) pada pekerjaan Bronjong adalah Rp. 1.955.893/M3 sedangkan pada pekerjaan Segmental Blok adalah Rp. 4.516.031/M2.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JTS

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Tujuan dan Ruang Lingkup Statika : Jurnal Teknik Sipil merupakan jurnal yang berisikan publikasi hasil penelitian dan kajian di bidang teknik sipil . Adapun fokus dan lingkup jurnal adalah sebagai berikut: Sumberdaya Air Transportasi Struktur Manajemen Rekayasa Konstruksi Manajemen Limbah Cair ...