Jurnal Penelitian Budaya
Vol 4, No 2 (2019): Jurnal Penelitian Budaya

Semangat Erotisme Perempuan Minangkabau dalam Estetika Pertunjukan Saluang Bagurau di Sumatera Barat

KHANIZAR, KHANIZAR (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2019

Abstract

Otoritas’, maupun ‘kapabilitas’ perempuan Minangkabau, dipandangsebagai limpapeh rumah gadang, ambun puro pegangan kunci dan bundokanduang, di lain hal, berprofesi sebagai pagurau. Fenomena ini disebabkan olehperubahan di dalam dunia kesenian tradisi pertunjukan saluang dendang sifatnyabagurau dari etika ke estetika sebagai persoalan dan konfigurasi budayaMinangkabau di Sumatera Barat. Estetika pertunjukan bagurau relatif tidak bebasdari nilai kolektifitas dan eksistensi “perempuan Minangkabau” itu sendiri danakan membentuk otoritas tentang kesetaraan, dengan berbagai alasan danpertanggungjawaban yang berbeda-beda melalui proses sosialisasi, penguatan dankonstruksi sosial; kultural, keagamaan dan terpenting adalah melalui studi tentangsemangat erotisme perempuan Minangkabau melalui kesadaran budaya yangdilatarbelakangi oleh kesadaran adat dalam etika, estetika hingga membingkaimasyarakat pendukungnya itu sendiri. Dengan demikian, komunitas perempuanpagurau mestinya juga merupakan suatu ruang kebudayaan Minangkabau yangsiap memberikan studi yang luas bagi pengkaji bahasa, sastra dan budayaMinangkabau itu sendiri.Kata Kunci: Perempuan Minangkabau, Estetika, Saluang Bagurau, Erotisme

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JPeB

Publisher

Subject

Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Penelitian Budaya (JPeB) adalah jurnal yang mempublikasikan hasil-hasil penelitian mahasiswa, dosen dan pemerhati masalah-masalah kebudayaan dan ...