JOSCE: Journal of Sustainable Civil Engineering
Vol 4 No 01 (2022): JOSCE: Journal of Sustainable Civil Engineering

ANALISIS PENGUJIAN KUAT TEKAN CAMPURAN ASPAL BETON (LASTON AC-WC) DENGAN PARAFIN

Lia Andrianingsih (Universitas Banten Jaya)
Nila Prasetyo Artiwi (Universitas Banten Jaya)
A Saiful Huda (Universitas Banten Jaya)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2022

Abstract

Lapis aspal beton (Laston) – lapis Aus (Asphalt Concrete – Wearing Course) terbuat dari agregat yang terdiri dari fraksi kasar, fraksi halus, dan fraksi bahan pengisi (filler) sebagai bahan pengisi dan aspal (bitumen) sebagai bahan pengikat. Berdasarkan bentuknya, agregat yang digunakan dikelompokkan sebagai agregat berbentuk bulat, kubus, lonjong, pipih dan tak beraturan. Bentuk agregat pipih kurang baik digunakan sebagai bahan laston karena sifatnya mudah patah. Dalam penelitian ini dilakukan pencampuran aspal Laston AC-WC dengan bahan pengikat berupa Parafin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai uji kuat tekan serta nilai stabilitas dengan pemakaian kadar aspal optimum menggunakan bahan aditif parafin, kemudian membandingkannya dengan campuran aspal Laston AC-WC tanpa modifikasi tambahan parafin. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental dengan metode analisis kualitatif deskriptif, bahan aditif yang digunakan adalah parafin dengan persentase 1%, 3% dan 5% dari berat aspal. Pengujian awal dengan alat uji marshall untuk mendapatkan nilai stabilitas dan flow, pengolahan data penelitian menggunakan metode korelasi. Dari hasil uji kuat tekan yang telah dilakukan terhadap campuran aspal Laston AC-WC dengan penambahan parafin mempunyai nilai yang lebih rendah yang mencapai nilai 3,33 N/mm² pada setiap karakteristik dibandingkan dengan tanpa adanya campuran atau penambahan parafin yang mencapai nilai 4,03 N/mm². Sehingga campuran ini tidak memengaruhi adanya tingkat perkerasan aspal.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

josce

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Materials Science & Nanotechnology Transportation

Description

JOSE bertujuan untuk: 1. Mempublikasikan informasi, pengetahuan dan hasil penelitian terkait dunia teknik sipil 2. Mempromosikan pendekatan komprehensif terhadap teknik sipil yang menggabungkan sudut pandang berbagai disiplin ilmu. 3. Memperkuat pertukaran akademik dengan institusi lain. 4. ...