Ekomen
Vol 21, No 1 (2021): Jurnal EkoMen Vol 21 No 1 Januari 2021

Analisis Penentuan Harga Pokok Produksi Usaha Mikro Dengan Menggunakan Metode Activity Based Costing (Studi Kasus Pada Usaha Tahu Dan Tempe Gunung Sari di Kota Poso)

Fidya Puji Mahardika (Unknown)
Kisman Lantang (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perhitungan harga pokok produksi dengan menggunakan metode tradisional dan dengan menggunakan metode activity based costing, serta untuk mengetahui perbandingan antara perhitungan harga pokok produksi yang menggunakan metode tradisional dengan yang menggunakan metode activity based costing pada usaha tahu dan tempe gunung sari. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode penelitian deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa hasil perhitungan harga pokok produksi pada produk tahu gunung sari dengan menggunakan metode tradisional yaitu berjumlah Rp2.594,17/unit, sedangkan dengan menggunakan metode activity based costing berjumlah Rp2.660,31/unit. Dan hasil perhitungan harga pokok produksi pada produk tempe gunung sari dengan menggunakan metode tradisional yaitu berjumlah Rp834,05/unit, sedangkan dengan menggunakan metode activity based costing berjumlah Rp813,87/unit. Jadi, penggunaan metode activity based costing dalam menghitung harga pokok produksi dinilai lebih tepat karena pembebanan biaya overhead pabrik sesuai dengan pemicu biaya.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

EkoMen

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Ilmiah Ekomen (Ekomen) dikelola oleh Fakultas Ekonomi Universitas Sintuwu Maroso, terbit dua kali dalam setahun pada bulan Januari dan September. Pada setiap terbitan, setiap artikel yang diterima Ekomen akan ditinjau terlebih dahulu baik oleh editor internal maupun eksternal. Selanjutnya ...