JEPA (Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis)
Vol 6, No 2 (2022)

Pengaruh Marketing Mix Produk Melon Hidroponik The Farmhill terhadap Loyalitas Pelanggan di Kota Semarang

Mashita Alfairuz Afza (Universitas Diponegoro)
Kustopo Budiraharjo (Unknown)
Edy Prasetyo (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Apr 2022

Abstract

Penelitian dilaksanakan pada bulan Januari – Maret 2021 di The Farmhill store Kota Semarang. Lokasi penelitian ditentukan secara sengaja (purposive). Penelitian bertujuan menganalisis bauran pemasaran produk melon hidroponik dan menganalisis pengaruh bauran pemasaran melon hidroponik The Farmhill terhadap loyalitas pelanggan di Kota Semarang. Metode penelitian menggunakan survey. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling. Sampel yang digunakan sebanyak 100 pelanggan melon hidroponik di The Farmhill di Kota Semarang. Data yang dikumpulkan dari data primer dan sekunder. Metode analisis data menggunakan paket program SPSS 21.0. Metode analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian adalah nilai dari Adjusted R Square sebesar 0,732 atau 73,2%, yang menunjukkan bahwa variabel produk, harga, tempat, dan promosi berpengaruh terhadap variabel loyalitas pelanggan sebesar 0,732 atau 73,2% dan sisanya 26,8 % dipengaruhi oleh variabel lain. Aspek marketing mix yang meliputi variabel produk, harga, tempat, dan promosi secara serempak berpengaruh secara signifikan terhadap loyalitas pelanggan melon hidroponik The Farmhill di Kota Semarang. Secara parsial aspek marketing mix yang meliputi variabel produk, tempat, dan promosi berpengaruh terhadap loyalitas pelanggan melon hidroponik The Farmhill di Kota Semarang, sedangkan variabel harga tidak mempengaruhi loyalitas pelanggan melon hidroponik The Farmhill di Kota Semarang.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jepa

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences

Description

Jurnal Ekonomi Pertanian dan Agribisnis (JEPA) adalah jurnal yang diterbitkan oleh Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian secara reguler setiap tiga bulan sekali untuk tujuan mendeseminasikan hasil penelitian dan pengabdian yang dilakukan oleh mahasiswa, dosen, peneliti dan pengabdi. Topik keilmuan yang ...