Borneo Student Research (BSR)
Vol 3 No 2 (2022): Borneo Student Research

Hubungan Tingkat Maturasi dengan Tingkat Kecemasan pada Mahasiswa saat Pembelajaran Daring di Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur

Ellen Anggelina (Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur)
Milkhatun Milkhatun (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Apr 2022

Abstract

Latar belakang: Sejak munculnyapandemi Covid-19 pemerintah mengeluarkan kebijakan WFH (Work From Home) termasuk dengan institusi pendidikan diberlakukannya pembelajaran daring memerlukan dukungan perangkat mobile seperti smartphone atau android, laptop, komputer, tablet, iPhone. Hal ini, membuat mahasiswa menjadi mulai jenuh terhadap perkuliahan daring, khawatir pada finansial orangtua akibat pembelian kuota internet untuk pembejaran daring, mengalami gangguan emosional dengan tanda perubahan suasana hati akibat banyaknya tugas yang membuat mahasiswa merasa tertekan. Setiap mahasiswa mempunyai kematangan diri berbeda-beda untuk mengambil sikap. kematangan diri yang belum siap untuk melakukan pembelajaran daring mengakibatkan terjadinya kecemasan terlebih lagi dimasa pandemi Covid-19. Sesuai dengan tingkat energi, kesabaran, intelegensi, sikap dan kematangannya. semakin bertambah usia kematangan diri seseorang semakin terlihat. Namun ada juga seseorang yang usianya sudah matang akan tetapi dalam menyikapi masalah masih belum mampu. Gangguan psikologis tersebut dapat berupa gangguan kecemasan, stres bahkan dapat meningkat menjadi depresi. Hal ini juga bisa membuat gangguan psikologis pada mahasiswa seperti mengalami kecemasan. Tujuan penelitian: penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui Hubungan Tingkat Maturasi Dengan Tingkat Kecemasan Pada Mahasiswa Saat Pembelajaran Daring Di Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur Metode penelitian: Rancangan penelitian ini adalah descriptive correlation dengan menggunakan metode pendekatan cross sectional. Sampel penelitian sebanyak 369 responden. Pengambilan data menggunakan google form yang disebarkan melalui social media yaitu Whatsapp dan Instagram Analisis untuk uji hipotesis dengan menggunakan chi square Hasil penelitian: Hasil uji statistic diperoleh nilai p-values sebesar 0,000<0,05, sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan interpretasi ada Hubungan Tingkat Maturasi Dengan Tingkat Kecemasan Pada Mahasiswa Saat Pembelajaran Daring Di Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur, Kesimpulan: Terdapat hubungan yang signifikan / bermakna hubungan Hubungan Tingkat Maturasi Dengan Tingkat Kecemasan Pada Mahasiswa Saat Pembelajaran Daring Di Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

bsr

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Education Public Health

Description

Borneo Student Research mempunyai empat bidang Bidang Kesehatan dan farmasi Lingkup: Kesehatan Masyarakat, Kesehatan Lingkungan, Keperawatan, Farmasi Bidang Pendidikan, Seni dan Olahraga Lingkup: Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Olahraga Bidang Humaniora, Ekonomi, Hukum, Politik, dan Psikologi ...