Diklat Review : Jurnal manajemen pendidikan dan pelatihan
Vol 6 No 1 (2022)

Membangun Karakter Entrepreneur Bagi Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Perpajakan Riau

Masirun masirun (Universitas Lancang Kuning)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2022

Abstract

Meskipun diakui bahwa kemudian pada saat ini telah banyak kaum muda yang berhasil membentuk mind set berkembang dengan menempatkan bahwa wirausaha adalah tujuan dalam pendidikannya, jumlah ini masih dalam persentase yang kecil. Sebagian besar dari lulusan pendidikan tinggi di Indonesia tetap saja adalah para pencari kerja. Mindset personal dari pada anak bangsa ini sebernarnya berkembang dari mindset bawaan keluarga dan masyarakat yang 32 turun temurun menanamkan bahwa tujuan pendidikan adalah untuk mencari kerja, bukan untuk mencari ilmu berwirausaha. Padahal jika lebih dimaknai dengan cermat bahwa sebenarnya pendidikan saat ini telah berkembang untuk membentuk karakter hebat bagi seorang wirausaha. Wirausaha adalah karakter unggul dengan kreativitas, kemampuan berinovasi, mendapatkan peluang dari kondisi yang penuh dengan ambiguitas, kemampuan mendalami resiko yang berimbang. Oleh karena itu ini merupakan karakter. Maknanya adalah, bahwa pendidikan kewirausahaan meski lebih ditekankan pada pembinaan karakter. Jika pembentukan karakter berhasil, maka akan mudah menggerakan mereka sebagai pelaku wirausaha. Tujuan dari program ini adalah membentuk karakter entrepreneur pada siswa SMK Perpajakan Riau. Hasil dari kegiatan ini adalah meningkatnya pemahaman dan minat siswa untuk menjadi entrepreneur, hal ini terlihat dari hasil post test dan pre test yang diberikan kepada peserta kegiatan

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

diklatreview

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Other

Description

Jurnal Diklat Review (Online ISSN: 2598-6449| Print ISSN : 2580-4111) published by Komunitas Manajemen Kompetitif. This journal published thrice in April, Agustus dan December. It contain the articles such as scientific papers (research and non-research), analytical studies, theoretical applications ...