Jurnal Gaussian
Vol 11, No 1 (2022): Jurnal Gaussian

ANALISIS SENTIMEN REVIEW APLIKASI CRYPTOCURRENCY MENGGUNAKAN ALGORITMA MAXIMUM ENTROPY DENGAN METODE PEMBOBOTAN TF, TF-IDF DAN BINARY

Fadhilla Atansa Tamardina (Departemen Statistika, Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Diponegoro, Indonesia)
Hasbi Yasin (Departemen Statistika, Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Diponegoro)
Dwi Ispriyanti (Departemen Statistika, Fakultas Sains dan Matematika, Universitas Diponegoro)



Article Info

Publish Date
13 May 2022

Abstract

Pandemi COVID-19 yang belum berhenti menyebabkan kondisi ekonomi Indonesia kian memburuk. Masyarakat yang terkena dampak pemotongan upah akibat pandemi harus mencari cara untuk mendapatkan pendapatan pasif. Salah satu cara untuk mendapatkan hal tersebut adalah berinvestasi. Cryptocurrency adalah salah satu instrumen investasi berbasis aplikasi yang memiliki return tinggi. Aplikasi Pintu  adalah aplikasi pertama yang menyediakan fasilitas mobile apps  pada penggunanya. Aplikasi yang dirilis pada tahun 2020 ini sudah memiliki banyak ulasan yang diberikan oleh penggunanya. Ulasan ini dibutuhkan untuk mengetahui apakah ulasan yang diberikan bersifat positif atau negatif. Analisis sentimen pada aplikasi Pintu dipilih untuk melihat sentimen pengguna yang akan dibagi menjadi dua kelas sentimen yaitu positif dan negatif. Klasifikasi dilakukan dengan algoritma Maximum Entropy dengan perbandingan metode pembobotan kata Term Frequency (TF), Term Frequency-Inverse Document Frequency (TF-IDF) dan Binary. Model klasifikasi terbaik dilihat berdasarkan nilai akurasi yang dievaluasi dengan 5-Fold Cross Validation. Hasil klasifikasi model Maximum Entropy dengan Binary memiliki tingkat akurasi sebesar 83,21% sedangkan hasil klasifikasi model Maximum Entropy dengan Term Frequency hanya sebesar 83,01% dan model Maximum Entropy dengan Term Frequency-Inverse Document Frequency hanya sebesar 83,20%. Hal ini menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan pada model algoritma Maximum Entropy dengan metode pembobotan kata Term Frequency (TF), Term Frequency-Inverse Document Frequency (TF-IDF) dan Binary. Keywords: Cryptocurrency, Binary, Term Frequency, Term Frequency-Inverse Document Frequency, Maximum Entropy

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

gaussian

Publisher

Subject

Other

Description

Jurnal Gaussian terbit 4 (empat) kali dalam setahun setiap kali periode wisuda. Jurnal ini memuat tulisan ilmiah tentang hasil-hasil penelitian, kajian ilmiah, analisis dan pemecahan permasalahan yang berkaitan dengan Statistika yang berasal dari skripsi mahasiswa S1 Departemen Statistika FSM ...