Medical Sains : Jurnal Ilmiah Kefarmasian
Vol 7 No 1 (2022)

UJI IN VITRO EKSTRAK KOMBINASI DAUN ASAM JAWA (Tamarindus indica L.) DAN RIMPANG KENCUR (Kaempferia galanga L.) TERHADAP SEL KANKER: IN VITRO TEST OF COMBINED EXTRACT OF TAMARIND LEAVES (Tamarindus indica L.) AND AROMATIC GINGER RHIZOME (Kaempferia galanga L.) AGAINST CANCER CELLS

Dewi Purwaningsih (Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Makassar)
Asril Burhan (Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Makassar)
Akbar Awaluddin (Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Makassar)
Hilda Mayangsari (Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Makassar)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2022

Abstract

Tanaman daun asam jawa (Tamarindus indica L.) dan rimpang Kencur (Kaempferia galanga L.) merupakan salah satu tanaman obat yang berpotensi sebagai antikanker. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas sitotoksik ekstrak kombinasi daun asam jawa dan rimpang kencur terhadap sel kanker WiDr dan MCF-7 berdasarkan nilai IC50. Simplisia daun asam jawa dan rimpang kencur diekstraksi dengan metode maserasi menggunakan etanol 96%. Ekstrak etanol selanjutnya dilakukan uji sitotoksik dengan metode MTT(3-(4,5- dimetiltiazol-2-il)-2,5-difenil tetrazolium bromida) terhadap sel WiDr dan sel MCF-7. Perolehan nilai IC50 ekstrak daun asam jawa, ekstrak rimpang kencur, ekstrak kombinasi daun asam jawa dan rimpang kencur dengan perbandingan (3:7) dan (7:3) sebesar 31,31 ?g/mL, 88,79 ?g/mL, 126,13 ?g/mL dan 271,80 ?g/mL terhadap sel WiDr dan 128,63 ?g/mL, 270,43 ?g/mL, 265,83 ?g/mL dan 369,79 ?g/mL pada sel MCF-7. Berdasarkan hasil penelitian ini ekstrak kombinasi daun asam jawa dan kencur tidak tidak menunjukkan potensi yang lebih baik sebagai antikanker pada sel WiDr dan MCF-7 dibanding ekstrak tunggalnya.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

iojs

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology

Description

The Medical Sains journal is a scientific publication media published by the Muhammadiyah Cirebon College of Pharmacy which is published 4 (four) times in 1 (one) year, namely January-March, April-June, July-September and October-December. The journal contains research in the field of pharmacy ...