Ilmu Komputer untuk Masyarakat
Vol 1, No 2 (2020)

Implementasi Manajemen Antrian di Puskesmas Sanrobone Kabupaten Takalar

Dedy Atmajaya (Universitas Muslim Indonesia)
Abdul Rachman Manga (Universitas Muslim Indonesia)
Asman Haris (Universitas Muslim Indonesia)



Article Info

Publish Date
09 Feb 2021

Abstract

Sistem antrian tradisional pada pusat-pusat pelayanan publik seperti puskesmas masih didapati kendala-kendala teknis yang menghambat proses pelayanan. Tentunya hal ini dirasa kurang efisien baik dari segi pengguna layanan dan pemberi layanan. Dari permasalahan tersebut, maka diperlukan suatu teknologi untuk memudahkan pasien dan pihak puskesmas dalam melakukan manajemen antrian. Program pengabdian ini bertujuan untuk membangun sistem antrian berbasis aplikasi sehingga memudahkan pihak puskesmas dan pihak pasien (masyarakat umum) mengetahui status antrian dan sekaligus sebagai aplikasi menajemen antrian bagi pihak puskesmas. Luaran dari pengabdian ini adalah prototype Aplikasi Manajemen Antrian pada puskesmas Sanrobone, kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan. Teknologi yang digunakan pada pengabdian ini adalah aplikasi berbasis web (framework) dan ESP32 sebagai sistem kontrolnya.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ILKOMAS

Publisher

Subject

Computer Science & IT Other

Description

Ilmu Komputer Untuk Masyarakat merupakan hasil publikasi kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat mencakup model, konsep, pelatihan dan implementasi terkait penerapan Teknologi Informasi, pada bidang : - Pendidikan - Kesehatan - Pertanian dan Perkebunan - Pemerintahan - Kewirausahaan - Keagamaan - ...