Agro Tatanen
Vol. 1 No. 1 (2018): AGRO TATANEN Edisi OKTOBER 2018 | Jurnal Ilmiah Pertanian

APLIKASI PERBANDINGAN DOSIS PUPUK NITROGEN TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL BUNCIS (Phaseolus vulgaris L.) VARIETAS BALITSA 2

Yudi Yusdian (Dosen Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Bale Bandung)
Asep Yaya Kamajaya (Dosen Program Studi Agroteknologi, Fakultas Pertanian, Universitas Bale Bandung)
Ali Hambali (Mahasiswa prodi Agroteknologi Faperta UNIBBA)



Article Info

Publish Date
31 Oct 2018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari pengaruh dosis pupuk Urea terhadap pertumbuhan dan hasil buncis dan juga untuk memperoleh dosis pupuk Urea yang dapat memberikan pengaruh paling baik terhadap pertumbuhan dan hasil buncis varietas Balitsa 2. Percobaan dilaksanakan di Desa Cisondari Kecamatan Pasirjambu Kabupaten Bandung Provinsi Jawa Barat. dengan ketinggian tempat 1300 meter di atas permukaan laut, dengan curah hujan 1980,42 mm/tahun termasuk tipe curah hujan C3 menurut Oldeman. Jenis tanah Andisol dengan pH 6,28. Percobaan dilaksanakan dari bulan Januari 2017 sampai bulan April 2017. Metode penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari enam perlakuan dan empat ulangan. Perlakuan dosis pupuk Urea adalah sebagai berikut : A (0 kg), B (200 kg), C (250 kg), D (300 kg), E (350 kg) dan F (400 kg). Hasil penelitian menunjukkan bahwa dosis pupuk Urea 2,4 g/tanaman memberikan pengaruh yang lebih baik pada jumlah cabang, bobot polong per tanaman dan bobot polong per plot. Comparisons of Nitrogen Fertilizer Ratio on Growth and Yield of Bean (Phaseolus vulgaris L.) BALITSA 2 Variety This study aims to on study the effect of Nitrogen fertilizer dosage on growth and bean yields and also to obtain Nitrogen fertilizer dosage that can give best effect growth and yields of Balitsa 2 Variety. The experiment was conducted at Cisondari Village Pasirjambu District Bandung Regency West Java Province. With an altitude of 1300 meters above sea level, with rainfall of 1980.42 mm/year C3 type according to Oldeman (1975). soil types is Andisol with pH of 6.28. The experiment was conducted from January 2017 to April 2017. The research method used was Randomized Block Design (RBD) consisting of six treatments and four replications. The treatment of Nitrogen fertilizer dosage ware as follows: A (0 kg), B (200 kg), C (250 kg), D (300 kg), E (350 kg) dan F (400 kg). The results showed that the dosage of Nitrogen 2.4 g/plant fertilizer gave a better effect on number of branches, weight of pods per plant and weight of pods per plot. Keywords: Bean, Urea Fertilizer, Andisols

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

agrotatanen

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Agro Tatanen ini adalah jurnal yang berfokus dalam bidang pertanian dengan topik ilmu tanah, agronomi, pemuliaan tanaman, hama dan penyakit tanaman serta bidang agroteknologi ...