Jurnal Ilmiah Teknik Informatika (TEKINFO)
Vol 22 No 2 (2021): TEKINFO, Vol. 22, No. 2, Oktober 2021

PERANCANGAN APLIKASI PENDAFTARAN PESERTA BIMBINGAN PENDIDIKAN KEPEMUDAAN 87 JAKARTA MENGGUNAKAN METODE PROTOTYPE BERBASIS WEB

Yudi Irawan Chandra (STMIK Jakarta)
Kosdiana Kosdiana (STMIK Jakarta)
Marti Riastuti (STMIK Jakarta)



Article Info

Publish Date
18 Nov 2021

Abstract

Perkembangan dan kemajuan teknologi informasi saat ini semakin pesat dan berkembang. Kemajuan teknologiinformasi memudahkan manusia untuk mendapatkan informasi dengan cepat sesuai dengan kebutuhan, selain itu informasi menjadi hal yang sangat penting dan memiliki pengaruh yang sangat besar bagi masyarakat di dunia.Komputer salah satu dari teknologi informasi telah masuk kedunia pendidikan untuk memudahkan pengolahandata serta meningkatkan layanan publik yang akan menyajikan informasi dengan cepat dan tepat. BimbinganPendidikan Kepemudaan 87 dalam proses pengolahan datanya seperti penginputan data peserta pendaftaran masihdilakukan secara manual atau belum terkomputerisasi yaitu masih melakukan pencatatan pada sebuah buku dandisimpan didalam lemari arsip, yang dimana dapat menyebabkan terjadinya kehilangan dan kerusakan pada arsiptersebut. Oleh karena itu, dibuatlah aplikasi pendaftaran peserta bimbingan pendidikan kepemudaan 87 berbasis web yang memudahkan admin dalam mengelola data pendaftaran peserta bimbingan. Penelitian ini menggunakanMetode Prototype sebagai metode pengembangan perangkat lunak dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan MySQL untuk pengolahan databasenya. Untuk membuat hasil yang sesuai dengan diharapkan, aplikasi ini diuji menggunakan Blackbox Testing dan berjalan dengan baik sehingga aplikasi ini membuat proses pendaftaran peserta, perpanjangan peserta dan pembuatan laporannya menjadi cepat, mudah digunakan dan dipahami

Copyrights © 2021