Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI)
Vol. 5 No. 5: MAY 2022 - Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI)

Pengaruh Pemberian Air Rebusan Daun Alpukat Terhadap Penurunan Tekanan Darah pada Lansia dengan Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Tilango: The Effect of Giving Avocado Leaf Boiled Water on Lowering Blood Pressure in the Elderly with Hypertension in the Work Area Tilango Health Center

Fifi Ishak (Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Gorontalo, Indonesia)
St. Surya Indah Nurdin (Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Gorontalo, Indonesia)



Article Info

Publish Date
24 Apr 2022

Abstract

Latar Belakang: Hipertensi merupakan suatu keadaan tekanan darah seseorang berada pada tingkatan di atas normal, pengobatan hipertensi dapat dilakukan secara herbal yaitu menggunakan daun alpukat. Daun alpukat bisa menurunkan tekanan darah karena adanya kandungan zat aktif yaitu flavonoid dan quersetin. Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Tilango. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian air rebusan daun alpukat terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi. Metode: Desain Penelitian ini menggunakan two group quasi eksperiment pre test - post test design. Sampel adalah lansia yang mengalami hipertensi yang berjumlah 130 orang dengan tekhnik purposive sampling. Instrumen penelitian ini mengunakan Kuesioner. Hasil: Uji statistik menggunakan T-Test terhadap tekanan darah sebelum dan sesudah diberikan intervensi yang didapatkan nilai significancy 0,000 (p-value <0,05). Kesimpulan: Penelitian ini menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang bermakna antara pemberian air rebusan daun alpukat terhadap penurunan tekanan darah pada lansia dengan hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Tilango.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

MPPKI

Publisher

Subject

Public Health

Description

Media Publikasi Promosi Kesehatan Indonesia (MPPKI) periodic scientific journal that is published by Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Palu. with ISSN Number: 2597-6052 (Online - Electronic). This journal accepts scientific papers in the form of research articles and review ...