JAPI (Jurnal Akses Pengabdian Indonesia)
Vol 7, No 1 (2022)

Pelatihan Pembuatan Video Tutorial Untuk Mata Kuliah Praktikum Di Masa Pandemi Covid-19 Dengan Aplikasi Bandicam

Oryz Agnu Dian Wulandari (Universitas Amikom Purwokerto)
Prayoga Pribadi (Universitas Amikom Purwokerto)
Niken Widia (Universitas Amikom Purwokerto)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

Proses sistem pembelajaran di Indonesia saat ini mengalami hambatan. Hambatan tersebut terjadi akibat adanya wabah pandemi Covid-19 sehingga kegiatan pembelajaran maupun perkuliahan berjalan tidak efektif dan efisien. Dengan hambatan tersebut, pendidik harus lebih variatif dalam menyampaikan materi demi kelancaran proses pembelajaran. Dalam proses pembelajaran online di masa pandemi ini masih banyak dosen atau tenaga pendidik di Fakultas Bisnis dan Ilmu Sosial yang mengampu mata kuliah praktikum masih kesulitan untuk memberikan materi praktikum kepada mahasiswa agar mudah diakses dan didiskusikan. Dalam membantu permasalahan dilakukan pengabdian dengan metode pelaksanaan yaitu identifikasi masalah, analisis kebutuhan mitra, penyusunan rangkaian kegiatan, pelaksanaan rangkaian kegiatan, monitoring dan evaluasi, danpelaporan. Hasil dari pengabdian ini adalah menumbuhkan kreativitas dosen dalam membuat video tutorial yang variatif dan memudahkan dosen dalam membuat materi praktikum. 

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

japi

Publisher

Subject

Humanities Education Environmental Science Nursing Public Health Social Sciences

Description

JAPI (Jurnal Akses Pengabdian Indonesia) ISSN 2548-3463 (online) adalah jurnal peer-review yang menerbitkan artikel tentang pengabdian ...