Jurnal Bumigora Information Technology (BITe)
Vol 4 No 1 (2022)

Sistem Otomasi Pesan Chatbot untuk Penukaran Uang Kecil Secara Online (Studi Kasus: PT. Bank Central Asia Tbk. Cabang Denpasar)

Komang Tania Paramecwari (Unknown)
Ni Luh Gede Pivin Suwirmayanti (Unknown)
I Kadek Risky Setiawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2022

Abstract

PT. Bank Central Asia Tbk Cabang Denpasar adalah salah satu kantor cabang dari PT. Bank Central Asia Tbk. PT. Bank Central Asia Tbk atau BCA merupakan salah satu Bank swasta terbesar di Indonesia dengan lebih dari 1000 kantor cabang yang tersebar di seluruh Indonesia. Salah satu layanan yang diberikan oleh PT. Bank Central Asia Tbk Cabang Denpasar adalah penukaran uang dari nominal besar ke nominal kecil. Proses penukaran ini sering dilakukan oleh nasabah maupun masyarakat terutama pada saat momen besar seperti hari Idul Fitri, Galungan, Kuningan, dan Imlek. Untuk melakukan proses penukaran uang tersebut, nasabah harus datang ke Cabang Permasalahan muncul ketika uang yang ingin ditukar tidak tersedia. Dengan adanya teknologi chatbot di masa kini, maka permasalahan tersebut dapat diatasi dengan memindahkan peran teller kepada komputer. Sehingga proses permintaan penukaran uang dari nasabah bisa dilakukan secara online tanpa harus datang ke bank dan nasabah hanya perlu datang ke Bank. Sistem otomasi pesan chatbot ini dibangun dengan bahasa pemrograman PHP, framework dari Laravel, serta message platform dari Telegram. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah sistem otomasi pesan chatbot yang dapat menangani penukaran uang kecil secara online.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

bite

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Bumigora Information Technology (BITe) is one of the journals owned at Bumigora University which is managed by the Department of Computer Science. This journal is intended to provide publications for academics, researchers and practitioners who wish to publish research in the field of ...