Jurnal Keperawatan Cikini
Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Keperawatan Cikini

Studi Kasus Asuhan Keperawatan pada Pasien Penyakit Ginjal Kronis dengan Masalah Keperawatan Gangguan Integritas Kulit

Harlini Yulianti Simatupang (Akper RS PGI Cikini)
Loritta Yemina (Unknown)
Yohanes Gamayana (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jul 2022

Abstract

Gangguan integritas kulit merupakan keadaan pasien yang beresiko mengalami kerusakan jaringan epidermis dan dermis di lapisan kulit. Gangguan reabsorbsi sisa metabolisme yang tidak dieksresikan melalui ginjal menyebabkan peningkatan pada ureum dan natrium sehingga terekskresi melalui kulit, dikarenakan terserap kembali oleh kulit maka terjadi perubahan pada pigmen kulit, warna kulit, pruritus, dan kulit kering. Tujuan studi kasus ini adalah menggambarkan pemberian asuhan keperawatan pada pasien penyakit ginjal kronik (PGK) dengan gangguan integritas kulit. Subjek dalam kasus ini adalah 2 klien dengan gangguan integritas kulit yang dirawat di RS PGI Cikini. Hasil Studi menunjukan pengelolaan asuhan keperawatan pada kedua klien dengan gangguan integritas kulit selama Sembilan hari di dapatkan hasil kedua klien mengalami perbaikan integritas kulit namun belum maksimal. Rekomendasi pemberian asuhan keperawatan gangguan integritas kulit pada pasien PGK agar dilakukan secara terus menerus untuk memperoleh hasil yang maksimal

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JKC

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

JURNAL KEPERAWATAN CIKINI is a peer-reviewed journal providing an open access facility for scientific articles of academics, researchers and nurse practitioners, JURNAL KEPERAWATAN CIKINI is published two times a year, specifically in January, and July. JURNAL KEPERAWATAN CIKINI invites authors to ...