Jurnal Abdimas Mahakam
Vol. 6 No. 02 (2022): Juli

Literasi Teknologi untuk Budidaya Jamur

Ahmad Fauzi (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
Jamaludin Indra (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
April Hananto (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
Elfina Novalia (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
Aviv Yuniar Rahman (Universitas Widyagama Malang)



Article Info

Publish Date
24 Jul 2022

Abstract

Kabupaten Karawang memiliki lahan pertanian yang dapat mendukung budidaya jamur. Pendapatan budidaya jamur yang menjanjikan maka perlu adanya sosialiasi pemanfaatan teknologi. Pengkondisian ruangan budidaya jamur dilakukan menggunakan mikrokontroller dengan pengaturan standar ruangan budidaya jamur. Budidaya jamur befokus pada dua jenis jamur yaitu Jamur Tiram (Pleurotus Ostreatus) dan Jamur Merang yang merupakan salah satu komoditas pertanian yang memiliki nilai gizi sangat baik dan memiliki potensi yang baik untuk dikembangkan. Kegiatan dilakukan dengan penerapan teknologi mikrokontroller dan IoT dalam kumbung jamur untuk budidaya jamur merang. Literasi dilakukan kepada petani melalui sosialisasi penerapan tekologi tersebut sesuai dengan potensi manfaat Industri 4.0 mengenai perbaikan kecepatan fleksibilitas produksi. Peralatan teknologi yang diterapkan terdiri atas sensor dan actuator. Monitoring ruangan dapat terlihat melalui display LED yang menggambarkan kondisi ruang kumbung. Hasil yang diperoleh selama masa tanam 35 hari yaitu warna jamur lebih cerah, ukuran jamur lebih besar dan hasil panen lebih banyak. Kata Kunci: Budidaya jamur, Literasi teknologi, mikrokontroller, IoT, Industri 4.0.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

abdimasmahakam

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Public Health Social Sciences

Description

This journal contains a scientific manuscript published by the Institute of Research and Community Service, Widya Gama Mahakam Samarinda University with frequency published 2 times a year. ...