Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis
Vol 10 No 2 (2017): Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis

Pengaruh Inflasi, Kurs Rupiah dan Suku Bunga terhadap Return Saham Perusahaan Manufaktur

Septa Lukman Andes (Universitas Jember)
Zarah - Puspitaningtyas (Universitas Jember)
Aryo Prakoso (Universitas Jember)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2017

Abstract

Return saham, salah satunya diperoleh investor dari selisih antara nilai jual yang lebih tinggi dibandingkan dengan nilai beli saham, disebut capital gain. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh inflasi, kurs rupiah dan suku bunga terhadap return saham perusahaan manufaktur. Populasi penelitian adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2012-2016, yaitu sejumlah 144 perusahaan. Berdasarkan teknik purposive sampling dipilih sampel penelitian sejumlah 50 perusahaan manufaktur. Analisis data dilakukan berdasarkan data sekunder, yaitu berupa ringkasan laporan keuangan dari perusahaan yang terpilih sebagai sampel penelitian. Selanjutnya, data dianalisis menggunakan metode regresi linier berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa hanya kurs rupiah yang berpengaruh terhadap return saham, sedangkan inflasi dan suku bunga tidak berpengaruh terhadap return saham perusahaan manufaktur.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jakb

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis (JAKB), with registered number ISSN 2476-9460 (Online) and ISSN 2085-0751 (Print) is a multidisciplinary scientific journal published by Politeknik Caltex Riau. JAKB provides a specialized forum for the publication of research in the area of financial economics ...