Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis
Vol 11 No 2 (2018): Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis

Pengaruh Transaction Processing System Aplikasi Android Book Keeper Accounting Terhadap Decision Support System pada UMKM di Kota Pontianak

Mochammad Ridwan Ristyawan (Universitas Tanjungpura)



Article Info

Publish Date
30 Nov 2018

Abstract

Penggunaan aplikasi Android Book Keeper Accounting diharapkan dapat membantu pemilik UMKM di Kota Pontianak dalam rangka pengambilan keputusan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Transaction Procesing System (TPS) terhadap Decision Processing System (DSS) pada pengguna aplikasi Android Book Keeper Accounting yaitu pemilik UMKM di Kota Pontianak untuk berminat menggunakan. TPS terdiri atas 4 variabel yang akan mempengaruhi secara simultan dan parsial yaitu: batch processing (X1), online processing (X2), real-time processing (X3), dan inline processing (X4). Metode penelitian ini menggunakan survey dengan teknik pengambilan sampel 100 responden mewakili tiap-tiap kecamatan di Kota Pontianak. Hasil analisis data penelitian diperoleh hasil sebagai berikut: (1) batch processing (X1) berpengaruh positif signifikan terhadap DSS (Y); (2) online processing (X2) berpengaruh negatif signifikan terhadap DSS (Y); (3) real-time processing (X3) tidak berpengaruh signifikan terhadap DSS (Y); (4) inline processing (X1) berpengaruh positif signifikan terhadap DSS (Y); (5) batch processing (X1), online processing (X2), real-time processing (X3), dan inline processing (X4) secara simultan berpengaruh signifikan terhadap DSS (Y). Variabel inline processing (X4) merupakan variabel dominan dibandingkan variabel lain sehingga menjadi perhatian pemilik UMKM untuk menggunakan aplikasi Android Book Keeper Accounting dalam pengambilan keputusan. Kata Kunci: Transaction Procesing System, Decision Processing System, pemilik UMKM

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jakb

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal Akuntansi Keuangan dan Bisnis (JAKB), with registered number ISSN 2476-9460 (Online) and ISSN 2085-0751 (Print) is a multidisciplinary scientific journal published by Politeknik Caltex Riau. JAKB provides a specialized forum for the publication of research in the area of financial economics ...