JISOS: Jurnal ilmu sosial
Vol. 1 No. 1: Februari 2022

IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA DI SD NEGERI 08 MARISA KEC. MARISA KAB. POHUWATO PROV.GORONTALO

Putriwanti Putriwanti (Universitas Pohuwato)



Article Info

Publish Date
16 Feb 2022

Abstract

Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini yaitu: apakah dengan melalui model pembelajaran kontesktual (CTL) dapat meningkatkan semangat belajar siswa di SD Negeri 08 Marisa Kec. Marisa Kab. Pohuwato Prov. Gorontalo. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK), yang bertujuan untuk mengetahui minat belajar siswa melalui model pembelajaran Kontekstual (CTL) di SD Negeri 08 Marisa. Minat belajar sangat berpengaruh terhadap tercapainya tujuan pembelajaran. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas IV SD Negeri 08 Marisa semester Ganjil tahun 2021/2022. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan model pembelajaran Kontekstual (CTL) dapat meningkatkan minat belajar siswa kelas IV SD Negeri 08 Marisa dengan langkah-langkah yaitu 1)Kontruktivisme, 2) Inquiry, 3) Bertanya, 4) Masyarakat belajar (membagi siswa kedalam kelompok-kelompok belajar, 5) Pemodelan (mempragakan contoh yang dapat ditiru oleh siswa), 6) Refleksi, 7) Penilaian Autentik. Berdasarkan hasil tes awal (Pra siklus) diproleh hasil minat belajar siswa dengan persentase 45%. Jenis penelitian in adalah penelitian tindakan kelas (PTK), maka penelitian ini memiliki tiga tahap kegiatan yaitu Tes Awal (Pre test), siklus I, dan siklus II. Pada siklus I mengalami peningkatan hasil belajar dengan persentase 51% dan pada siklus II mengalami peningkatan hasil belajar 78%. Sedangkan minat belajar pada siklus I pada kategori sangat setuju dengan persentase 13% dan kategori setuju 32% dan mengalami peningkatan pada siklus 2 dengan kategori sangat setuju dengan persentase 43% dan kategori setuju dengan persentase 48% Ini menunjukkan bahwa minat belajar siswa meningkat setelah diterapkan model pembelajaran Kontekstual (CTL) pada kelas IV siswa SD Negeri 03 Marisa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JISOS

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

JURNAL ILMU SOSIAL one of the journals published by the Bajang Institute, was established in each month and with printed version of ISSN: 2828-3376 and the online version of ISSN:2828-3368 For submitting your article, please follow this link and follow the author guidelines in this link to meet our ...