Jurnal Manajemen dan Teknologi Informasi
Vol. 12 No. 01 (2022): Jurnal Manajemen dan Teknologi Informasi

SISTEM PENGONTROL SUHU RUANGAN DENGAN ARDUINO UNO DAN SENSOR LM35

Ida Ayu Putu Febri Imawati (Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)
I Wayan Dika (Universitas PGRI Mahadewa Indonesia)



Article Info

Publish Date
25 Apr 2022

Abstract

Teknologi mikrokontroler dan sensor mengalami perkembangan pesat yang membawa dampak positif khususnya untuk desain robotika. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang sebuah sistem pengontrol suhu ruangan dengan mengaplikasikan sensor LM35 yang dapat memberikan informasi suhu ruangan. Sebuah kipas CPU terhubung ke sistem sehingga suhu ruangan dapat dikontrol. Arduino Uno digunakan sebagai media kontrol. Arduino Uno mengontrol setiap komponen yang digunakan sehingga sistem dapat bekerja secara otomatis. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Arduino Uno telah berfungsi dengan baik sebagai pusat pemrosesan dari perancangan ini. Desain dapat mendeteksi suhu di dalam ruangan dan semua informasi ditampilkan pada LCD 16x2.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jmti

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering Mechanical Engineering

Description

”Jurnal Manajemen dan Teknologi Informasi adalah jurnal ilmiah yang dikelola oleh Fakultas Teknologi dan Informasi PGRI Mahadewa Indonesia”. Jurnal ini berisi makalah hasil penelitian yang mencakup bidang komputer secara umum yaitu Sistem Informasi Sistem Komputer Ilmu Komputer atau Informatika ...